Idii'Aka Beautiful Journey

Idii'Aka Beautiful Journey
Bab I [Alien] : Chapter 7. "Peradaban Luar Angkasa."



Bahkan setelah melahap banyak porsi makanan dan mengosongkan kereta makanan beberapa kali, Arty masih merasa lapar.


Pyara yang memberi Arty makan seperti bagaimana pemilik memperhatikan bagaimana peliharaan imutnya makan dengan lahap, tersenyum bahagia. Arty punya firasat jika dia terus makan, Pyara akan memberinya makan seharian penuh dan mengosongkan dapur rumah sakit atau bahkan jika habis akan mencari makanan diluar dengan uang dari dompetnya sendiri.


Arty benar, Pyara memang didesain untuk melakukan hal seperti itu.


Hanya bisa menghela napas pada Android yang begitu baik ini, Arty harus berhenti makan karena jam di dinding telah menunjukkan angka 14.


Tepat angka 14, Run'etl Latte langsung datang dan masuk ke dalam ruangan. Seolah-olah dia memang tidak pernah pergi jauh. Mata Arty menyipit, meskipun inderanya tidak mampu menembus tingkat biologis kehidupan Run'etl Latte yang tinggi, setidaknya dia bisa menebak kalau Run'etl memang tidak kemana-mana.


Aku benar-benar diawasi, terlebih.. tampaknya terjebak dalam arus kepentingan yang besar. Tampaknya novel fiksi luar angkasa itu benar, Peradaban Alien juga punya bentrokan kepentingan dan politiknya sendiri. Gumam Arty dalam hatinya.


Arty tidak memiliki kekuatan atau pengaruh apapun disini, dia mungkin hanyalah sumber daya penting untuk hal tertentu. Tebakan Arty memang sangat tepat, dia memang memiliki nilai tapi jika kerugian melebihi nilai maka dia akan dimusnahkan.


Dan Run'etl Latte adalah orang yang menentukannya.


Arty benar-benar harus sopan dan ramah dengan wanita Alien ini, jadi dia harus menahan tangan dan matanya untuk meneliti dan memeriksa kenapa ada perbedaan tingkat biologis kehidupan yang sangat tinggi antara mereka.


Dia tidak ingin mati, setidaknya jika ada cara lain yang lebih efisien dan efektif dalam mendapatkan informasi rahasia tersebut.


Sejujurnya, Arty sebenarnya bukan orang yang ceroboh. Namun, siapa yang mengira kalau kehidupan sehari-harinya akan tiba-tiba dalam situasi menyentuh rahasia alam semesta. Seperti bagaimana tokoh utama dalam film dan novel fiksi.


Walaupun dia memang bersemangat, dari awal sampai sekarang dia telah menyebarkan inderanya untuk mendapat informasi dan pemahaman apapun tentang tempat ini. Takut kalau situasi Peradaban dengan teknologi Sci-fi ini akan menjadi situasi Horror atau terror alam semesta, dimana ratusan Alien seram seperti Xenomorph akan muncul dan memakannya. Atau cerita H.P Lovecraft dengan segudang makhluk biologis dewa dengan kebijaksanaan diluar akal sehat manusia.


Jika anda ingin menjelajahi apapun, mendahulukan keselamatan adalah cara untuk selamat sampai akhir penjelajahan.


Sebenarnya pikiran Arty terlalu berlebihan, walaupun Alien buas yang cara kerja peradaban mereka adalah menyerang dan mengkonsumsi Ras lain memang ada di Alam Semesta, makhluk-makhluk tersebut sudah lama di bantai oleh atau dikurung oleh banyak Peradaban Luar Angkasa lain. Ataupun jika yang sudah berkembang terlalu kuat sampai-sampai menjadi ancaman Universal ada, itu bukan masalah milik Arty.


Saat Run'etl mendekat, Arty dengan inderanya yang mulai pulih akhirnya mulai dengan jelas merasakan perbedaan tingkat biologis kehidupan. Setiap selnya merinding, ini adalah aura intimidasi keberadaan yang sudah berevolusi setidaknya beberapa langkah lebih jauh dari dirinya.


Untungnya aura itu ditahan, jika Run'etl Latte melepaskannya secara penuh. Bahkan hembusan aura itu saja cukup untuk mencabik-cabik tubuh Arty menjadi beberapa bagian.


Hmm, mungkin tidak, tubuhku juga sudah berevolusi bahkan jika aku tidak tahu caranya. Aku tidak akan tercabik-cabik seperti kayu kering yang potong kapak, itu harus menjadi luka mirip goresan pisau. Arty serius mengeringkan apakah dia bisa bertahan hidup jika tubuhnya diserang lagi dengan aura yang mirip sihir.


Tidak menyadari arus pikiran Arty yang sibuk, Run'etl Latte dengan santai mengambil salah satu kepala serangga tertentu di meja dan memakannya. Run'etl makan beberapa makanan lain dengan cepat sebelum dia batuk rendah seolah tidak ada yang terjadi.


Dia belum makan apapun seminggu ini karena misi atasannya, jadi Run'etl dengan pintar akhirnya menemukan kesempatan untuk makan.


Namun batuk Run'etl Latte menyadarkan pikiran Arty, saat Arty tersentak Run'etl berkata dengan suara tegas.


"Atasan telah memberimu ijin untuk memasuki dan tinggal di Planet Cabang Ras Avelion - Starllast08T. Sekarang ikuti saya, saya akan membawamu berkeliling dan mendapatkan tempat tinggal untukmu Arty," setelah melihat wajah bengong Arty, Run'etl mengeluarkan benda yang mirip tas ransel kecil namun sepenuhnya terbuat dari logam.


Tas Logam tersebut adalah peralatan medis asisten mutakhir yang membantu pasien bisa beraktivitas normal bahkan jika mengalami luka parah, contohnya patah tulang atau pendarahan dalam. Intinya, tas Logam ini adalah rumah sakit portabel. Harganya sangat mahal dan bahkan resmi dipasarkan, namun atasan memberinya satu untuk memantau kesehatan Subyek Penelitian Kesayangan Shadow Void setiap saat secara lengkap.


Masih dengan wajah yang bengong, Arty merenungkan informasi ini saat dia tumbuh bersemangat. Dia terlalu fokus mencerna informasi untuk peduli pada tas yang desainnya sangat akrab ini.


Planet Cabang. Konsep ini sendiri tidak asing bagi Arty sebagai orang yang sering menonton film dan membaca novel fiksi, tapi membayangkan untuk itu terjadi di dunia nyata dan bisa mengalaminya sendiri benar-benar memberikan euforia pada diri Arty.


Itu adalah planet asing, planet asing pertama selain bumi. Entah lingkungan pemandangan dan hewan apa yang akan dia lihat nanti, membuat jantung Arty berdetak kencang dengan antuasias.


Arty bahkan tidak peduli menahan reaksi tubuhnya, saat tangannya mencengkram kursi dan menghentakkan kakinya ke lantai.


Run'etl yang melihat ini tersenyum, yang sangat langka. Jangan meremehkan Peradaban Luar Angkasa yang sudah mengembangkan Supers dan teknologi futuristik, ada Supers yang kategori kelasnya berhubungan dengan mental dan jiwa. Supers kategori ini bisa merasakan pikiran orang dan memanipulasinya atau menjadikan arus psikis pikirannya menjadi serangan fisik dan pikiran yang mematikan. Jika itu cukup kuat, itu bahkan bisa membuat ratusan kapal


Run'etl Latte tidak bekerja sendiri, dia memiliki rekan Supers Psikis yang tugasnya mencari tahu pikiran sebenarnya Arty dan menembus pertahanan jiwa Arty untuk mencari tahu motifnya. Tapi Supers Psikis ini yang tergolong kuat dan berbakat bahkan dengan standar pribadi Run'etl Latte, terluka parah saat meneliti kedalaman pikiran dan jiwa Arty. Lebih memalukannya lagi, itu bukan terluka karena penolakan pertahanan mental diri milik Arty tapi murni terluka karena tidak mampu menahan bobot informasi tersebut.


Rekan Run'etl Latte setidaknya memberi tahu ini pada Run'etl sebelum dia koma, Subyek Penelitian Kesayangan Shadow Void adalah orang yang sangat berhati-hati dan licik. Terlepas dari umurnya, orang ini memiliki kegelapan yang hampa dan kosong dalam hatinya.


Run'etl Latte tidak menganggap itu aneh, tapi saat melihat ekspresi Rekannya yang sebelum koma tampak sangat sedih dan berduka membuat Run'etl merasa aneh sampai sekarang. Kenapa wanita psiko ini sedih dan berduka pada Arty? Wanita yang sama yang suka memotong kelamin pria ras manapun yang mencoba menggodanya ini?


Yang cenderung Run'etl Latte rasakan dari Arty adalah sikap Ceroboh, terlalu mudah tenggelam dalam pikirannya sendiri, tidak mampu mengontrol kegelisahannya, dan punya rasa ingin tahu yang kuat pada apapun sampai-sampai sedikit kurang ajar.


Ini hanyalah sikap mereka yang suka belajar dan menjelajahi hal baru.


Itu diam-diam nilai plus dalam penilaian Run'etl pada Arty, membuat Run'etl mulai sedikit ramah padanya.


"Pyara, cepat gantikan pakaian pasien Arty dengan pakaian manusia ini," perintah Run'etl pada Pyara yang siap memberi Arty makan lebih banyak.


"Laksanakan!" Pyara dengan kecewa menurunkan piring dan garpu nya.


Pyara mengambil pakaian di tangan Run'etl dan matanya tiba-tiba berbinar, dia kagum. "Wow, bukankah ini Pakaian mewah dari merk Harti?! Kau sangat kaya dan punya rasa pakaian yang bagus, Nona Run'etl!"


"Pakaikan saja," Run'etl terganggu dan mendorong Pyara menjauh darinya.


Pyara terkekeh ceria dan membuka pakaian Arty dengan santai, membuat yang terakhir yang sedang mengawasi interaksi mereka berdua diam-diam segera kaget dan buru-buru menghindari tangan halus Pyara.


"Aku bisa melakukannya sendiri, terima kasih."


Tebakannya benar, pengait yang tampak tidak pada tempatnya itu terangkat menjadi dinding yang lengkap dengan cermin dan peralatan sehari-hari. Melirik sejenak peralatan yang terasa akrab namun sangat asing seperti benda sisir dengan tiga cabang sisir dan pengering rambut namun dengan suhu dingin, Arty buru-buru melepas pakaian medisnya dan memakai pakaian baru.


Pakaian baru ini tampak seperti cosplay namun dengan dasar pakaian sehari-hari di bumi seperti kaos lengan pendek dan celana training, membuat Arty bahagia karena ini adalah tipe pakaian yang dia sukai dan biasa pakai. Yang berbeda dari kaos dan celana training tersebut adalah kaos itu memiliki corak yang sangat mewah seperti sayap yang bersinar dengan cahaya biru, kaos itu tampak tipis diluar tapi sebenarnya penuh dengan tombol dan pengaturan yang bisa diatur sesuai kenyamanan pengguna. Seperti pengaturan suhu, penolakan cairan basah seperti keringat dan air, fungsi pemeliharaan kulit, fungsi pembakar lemak, warna kaos yang bisa diubah terus-menerus, bantuan pernapasan, penambahan penutup kepala dan kacamata, kain lengan dan bawah kaos yang bisa di panjang dan dipendekkan seperti jubah dan atau atau bahkan mengubah lekuk tubuh lebih langsing atau gemuk.


Celana training tersebut berwarna putih, warna tidak pernah Arty lihat sebelumnya karena takut kotor. Celana training putih tersebut memiliki lima garis tipis perak logam yang kemudian bergabung untuk membentuk motif pusaran tornado. Untuk celana training, itu hanya memiliki tiga fungsi: Elastisitas yang bisa diatur, Tahan Suhu, dan Penolakan Basah.


Arty terpana saat tangannya yang memegang kaos dan celana training itu bergetar. Jika ini dibandingkan kaos dan celana training di bumi, maka kaos dan celana training di bumi hanyalah imitasi dan cosplay low budget tanpa fungsi dan fitur apapun.


Apa tadi merk kaos dan celananya, ya Merk Harti! Sebelum kembali ke bumi, aku harus setidaknya membeli 10 pakaian dan celana ini! Arty tersenyum lebar.


Gerakannya saat memakai kaos dan celana training itu sangat lembut dan hati-hati, menganggap itu harta yang sangat berharga. Merasakan kesejukan angin dari dalam saat memakai kaos dan kenyamanan untuk melakukan gerakan apapun di celana training, Arty melupakan semua agresi dan ketakutan dalam dirinya.


Alam Semesta yang bisa menciptakan ini adalah alam semesta yang baik.


Melihat Arty yang bahagia, Run'etl hanya berduka pada dompetnya dan di sisi lain Pyara menggosok kaos Arty tanpa malu-malu, merasakan benda mewah dengan sepenuh hatinya.


Arty merasa tidak enak menganggu kebahagiaan Pyara, android ini jadi dia mengabaikannya dan berjalan menuju Run'etl dengan langkah lebar.


Run'etl mengangguk pada penampilan Arty yang enak dipandang, lalu Run'etl memberikan tas logam ditangannya ke Arty dan berjalan keluar, dengan Arty mulai mengikutinya tepat dibelakang.


Melihat Run'etl yang tidak repot-repot menjelaskan apa tas logam ini, Arty memeriksa tas logam di tangannya sejenak. Saat dia memakainya di punggungnya, Arty akhirnya segera menemukan untuk apa tas logam ini.


Run'etl menggunakan fungsi lantai bergerak di rumah sakit dan hanya perlu beberapa puluh detik untuk turun ke bawah, kemudian sebuah kereta kapsul dengan sayap logam bercahaya biru muncul dan membuka pintunya didepan Run'etl dan Arty.


Tidak tahu apakah ini kereta, ini tampak seperti mobil kecil yang sering muncul di bandara penerbangan pesawat untuk mengangkut barang tapi jauh lebih banyak roda, lebih luas dari truk biasa dan punya sayap logam bercahaya biru untuk melakukan penerbangan. Arty menyentuh tubuh luar kendaraan mobil terbang tersebut dengan jari-jarinya dengan ingin tahu dan bersemangat untuk beberapa saat, sebelum Run'etl meneriakinya untuk segera masuk.


Hmm? Arty melihat kebelakang tanpa sadar.


Pyara yang sedang menggosok tangannya ke kaos Arty masih ada di belakang, dengan mata yang semakin berbinar seolah merasakan kebijaksanaan dalam benda mewah ini. Pyara mengikutinya dari awal seperti anak ayam dengan induknya.


"Kau ikut dengan kami, Pyara?" tanya Arty dengan senyum canggung.


Pyara menatap mata Arty dan mengangguk, dia berkata. "Aku memiliki tugas untuk merawatmu secara pribadi, Tuan! Boss Besar Lambda bahkan memberiku banyak bonus yang gila untuk tugas ini!"


Minat Arty tertarik, saat dia bertanya. "Siapa Boss Besar Lambda ini? Apakah dia Android atau Penciptamu?" Saat Arty bertanya, dia tidak lupa untuk masuk agar Run'etl tidak kesal.


Pyara otomatis mengikutinya yang cukup menakuti Arty. Mendengar pertanyaan Arty, dia menggelengkan kepalanya. "Boss Besar Lambda adalah Kecerdasan Buatan Utama Pusat, Boss Besar dari semua Kecerdasan Buatan dan Robot Peradaban Universal Ras Avelion."


"Peradaban Universal? Apakah ada tingkatan dan level dalam menentukan Peradaban? Apa tolak ukurnya?" Arty yang mendengar istilah yang menarik tidak bisa tidak bertanya lagi.


Pyara merenungkannya dengan imut saat dia mencoba mengatur untuk memulai menjelaskan dari mana agar Arty mudah memahaminya. Run'etl yang menonton tidak menghentikan Pyara untuk membocorkan informasi, lagipula tingkatan dan level Peradaban adalah informasi yang sangat umum bagi masyarakat luar angkasa.


"Ada banyak Peradaban di luar angkasa, yang punya sistem pengetahuan dan budaya mereka sendiri. Namun secara Universal; tingkat Peradaban suatu Ras ditentukan oleh seberapa jauh Ilmu Pengetahuan dan teknologi mau itu Sains atau Sihir mereka, Luas Wilayah, Kekuatan Militer, Sumber Daya Unik, Evolusi Ras dan Kekuatan Individu Supers. Ketika semua itu jelas, Peradaban tersebut akan dibagi beberapa level sesuai kekuatan murni Peradaban mereka tanpa menghitung aliansi atau kerja sama."


Arty serius memperhatikan, tidak terlalu peduli pada tangan Pyara yang terus menggosok kaosnya.


Jadi benar-benar ada sihir ya, tidak hanya Sains sebagai jalan untuk mengembangkan peradaban. Arty menghela napas pada informasi ini, sayangnya Peradaban Bumi tidak memilih jalan itu. Mungkin beberapa rahasia di bumi menyebutkannya, sebab masih diperdebatkan darimana cerita legenda dan mitos masa lalu berasal. Tapi yang jelas, Manusia di Bumi lebih memilih Sains daripada sihir. Arty tertarik untuk mencari tahu kenapa itu terjadi.


Itu jika dia bisa menemukan jalan pulang, Arty tiba-tiba mengingat orang tuanya.


Tidak memperhatikan gejolak emosi dalam diri Arty, Pyara melanjutkan.


"Level Peradaban tersebut dibagi dari yang paling primitif sampai tingkat Universal dimana sudah mampu untuk menjelajahi rahasia alam semesta. Peradaban yang belum bisa keluar dari Planet nya sendiri untuk memulai koloni baru disebut : Peradaban Permukaan. Peradaban yang sudah bisa keluar dari Planet nya dan menjelajahi Tata Suryanya dan bahkan diluar Tata Surya untuk menyebarkan koloni baru disebut : Peradaban Tata Surya. Peradaban yang mulai bisa menjelajahi penuh galaksinya dan telah memulai menjelajahi Galaksi lain disebut : Peradaban Laut Berbintang. Peradaban yang mampu untuk menyebarkan pengaruhnya di puluhan atau seratus lebih galaksi dan mulai bisa menyentuh Dimensi Sekunder disebut : Peradaban Universal. Dan Terakhir yang paling tertinggi, Peradaban yang pengaruhnya menyebar di ribuan dan bahkan puluhan ribu galaksi, mampu menjelajahi Rahasia Dimensi Sekunder dan Alam Semesta sepenuhnya dan menciptakan hukum alam semesta baru yang bisa dikendalikan : Peradaban Adeptus."


Ada sedikit ketakutan dalam suara Pyara saat dia mengatakan itu, bahkan Run'etl yang sibuk mengendalikan kendaraannya tiba-tiba berhenti.


Suasana di dalam kendaraan menjadi aneh, Arty merasakan ini dengan jelas namun dia juga sebenarnya tenggelam merenungkan seberapa besar bobot informasi ini.


Arty menyentuh rahangnya yang mengigil, namun itu bukan karena takut tapi mengejek seberapa kecilnya pandangannya sebelumnya.


Jadi... Bumi Hanya Peradaban Permukaan, Tingkat terendah ya? Arty dengan rahang yang masih mengigil, menutup matanya.


Bumi bukanlah akhir, itu bahkan belum memulai Pengembangan Peradaban Antar Bintangnya. Dan dia yang masih menyesal tidak bisa membeli Laptop Aqil Aquarius ZZ, menganggap perasaan ini sangat menarik.


Dan Arty akhirnya bisa memperkirakan secara kasar seberapa bahayanya Alam Semesta ini sebenarnya.


Kecuali enam inderanya yang sangat meningkat dan meluas, Arty tidak tahu apakah dia bisa hidup lama saat menjelajahi Alam Semesta yang luas ini. Bahkan jika dia bisa merasakan bahaya, dia tidak bisa lari atau mengalahkan bahaya tersebut.


Mungkin menghindari semua pertempuran, berbahaya atau tidak berbahaya adalah kunci untuk selamat sampai akhir. Ejek Arty saat dia tertawa terbahak-bahak dalam hatinya.


Arty bersandar di kursi penumpang, dengan menutup salah satu inderanya, pikirannya akhirnya mulai tenang.


Mari kita sedikit serius.