![[System] Supreme Striker](https://pub-2e531bea8d9e487cb3404fa20db89ccb.r2.dev/-system--supreme-striker.webp)
Habis gelap, terbitlah terang. Cuaca di daerah Bogor, Jawa Barat sangat cerah setelah kemarin air turun dengan lebatnya. Setiap titik di kota ini telah diguyur hujan tanpa terkecuali. Erlan sedang berbaring di bawah teriknya matahari di jam 12 siang ini. Dia sedang melepaskan rasa lelah luar biasa di dalam dirinya ...
'Selesai...'
[Kamu berhasil menyelesaikan Quest {Latihan Harian}!]
[...System melakukan evaluasi...]
Erlan membuka telapak tangannya menghadap langit biru ...
"Buka Latihan Harian!"
Sebuah layar berwarna biru muncul di hadapannya, kini dia sudah tidak asing atau pun terkejut lagi dengan kehadirannya setelah 24 jam terus-menerus membuka menu dari System {No.7}.
Erlan sudah sangat akrab. Dia sudah memeriksa beberapa menu serta informasi, dan kebanyakan dari mereka masih {Terkunci}. Membutuhkan Level untuk membukanya, termasuk item {Paket Latihan Pemula} dan {Pil Normal}. Kini hanya tersedia beberapa fitur yang dapat diakses olehnya, yaitu {Profile}, {Inventory} dan {Quest} ...
Tepat setelah terbangun di pagi hari ini, Erlan di hadapkan Quest oleh System {No.7} ...
[Quest: Latihan Harian]
{Running: 5,000 meter (100%)}
{Dribbling: 1,500 meter (100%)}
{Positioning: (100%)}
{Cooling Down: 30 menit (100%)}
Erlan segera melakukan semua latihan tersebut tepat setelah dia bangun, bukan karena sangat rajin, tetapi ...
{×Jika gagal, Skill Sepakbolamu akan berkurang sebanyak 5%}
Tanpa berusaha menemukan alasannya, dia segera menyumbangkan waktu 5 jam untuk menyelesaikan tuntutan dari System {No.7} ...
"Pantas saja System mengatakan 'Membantumu meraih puncak'! Ternyata dengan ancaman semengerikan itu! Huh.. latihan harian ini... aku sangat tersiksa!" Bahkan setelah istirahat selama 30 menit tubuhnya masih kelelahan.
Kehilangan kemampuan memegang bola adalah mimpi terburuk bagi setiap pemain bola, Erlan tidak bisa membayangkan dirinya menjadi kikuk saat bersama bola. Dia telah menaruh impian serta tujuan hidupnya hanya untuk bermain di lapangan hijau dan mencetak goal!
'Tapi bukan kah ini bagus juga?' dalam sekejap dia dapat menerima kehadiran fenomena asing dihidupnya, bukan tanpa alasan ...
Erlan juga menyukainya, dia paling menikmati latihan {Positioning}. System {No.7} membantunya untuk meliukkan badannya di darat maupun udara dengan mengikuti hologram Blue Mark yang bermunculan di sekitarnya. Dia menikmati setiap langkah yang diberikan.
Berkat hal itu, Erlan dapat merasakan kelincahan yang belum pernah dia lakukan sebelumnya ...
[...Evaluasi selesai...]
{Grade: ZZZ—79}
{Kamu terlalu malas! Lari 5,000 meter untuk menerima Rewards!}
[×Jika gagal, Skill Sepakbolamu akan berkurang sebanyak 50%!]
[Timer: {02:59:45}]
"Sialan... Tidak ada bagus-bagusnya!?!"
Erlan segera bangkit dari rumput. waktunya sangat terbatas! dia diberikan waktu 3 jam untuk menyelesaikan lari dengan jarak 5,000 meter dikala tubuhnya sudah tercabik-cabik oleh latihan mengerikan tadi!
Padahal {Latihan Harian} itu tidak memberikan batas waktu untuk diselesaikan, tapi evaluasinya sangat monohok, dia masih mendapatkan Grade ZZZ! Huruf terakhir dari alfabet! Bahkan potensinya hanya di 79! Apanya yang generasi emas? System tidak menganggap Erlan demikian dengan kemalasannya!
ZZZ adalah Grade terendah, sementara angkanya itu menandakan potensinya. Jika melewati 99. Huruf terakhir akan berganti, dari {ZZZ—99} menjadi {ZZY—1}, kemudian ZYY, lalu YYY, dan seterusnya hingga Grade tertinggi, yaitu {SSS—9999}.
'System ini.. aku tidak akan mati muda kan?!' Erlan semakin semangat saat berlari di bawah teriknya matahari, hanya hal ini yang bisa dia lakukan saat ini ...
***
[Timer: {00:01:47}]
[Kamu berhasil menyelesaikan hukuman!]
Erlan bergeletak di rumput, tidak adalagi kehidupan di dalam tubuhnya, Akademi Sepakbola Merajyat bahkan tidak melatihnya sekeras ini dan dia tetap dapat masuk ke dalam squad inti! Jadi apa-apaan syarat dan petunjuk yang diberikan System {No.7} ini? Apa semesta ingin menjadikannya monster di muka Bumi???
[...Rewards...]
{Tiket Normal (1)!}
{Buku: Cara Merawat Sepatu I}
{2 Gold}
"HUHHH... HUH... ITU... BUKU APA?! SIAL—LAAAAN! INVENTORY!"
Layar {Inventory} terbuka, Erlan segera mengambil botol air yang telah disiapkannya sebelum berangkat ke lapangan ini. Dia telah mencoba fitur ini berkali-kali, dan dapat memasukan benda apapun ke dalamnya. Selama itu bukan makhluk hidup dan tidak lebih besar dari pintu rumah, maka itu bisa dimasukan ke {Inventory}.
Erlan memiliki 10 slot {Inventory} dan kini telah penuh. Di dalamnya ada 2 seragam latihannya yang kotor, 1 seragam bersih, sepatu bola, 2 botol air kosong, 1 kotak makan, [Paket Latihan Pemula], [Buku: Cara Merawat Sepatu I] , dan 6 [Tiket Normal] yang dapat ditumpuk!
Erlan tidak menyangka kalau perbekalannya ini akan habis! Siksaan System {No.7} adalah nyata, instingnya tidak mengkhianatinya untuk menyiapkan semua bekalnya dengan mata mengantuk!
'Untung saja aku punya makanan tadi pagi!' Erlan kembali ke rumahnya setelah pertandingan Final Kualifikasi Nusantara U-17 kemarin ...
Erlan berhasil memasukan Free Kick tersebut dengan tendangan indah hasil sepakan kaki kirinya di tengah derasnya hujan. Seluruh orang terkejut dengan keajaiban tersebut! Erlan yang bernomor punggung 7 tidaklah terlalu dikenal kala itu, performa buruknya sejak menit awal juga menjauhkan pandangan orang darinya.
Namun berkat tendangan Free Kick itu, Erlan segera mendapatkan sorotan mata penonton yang datang ke stadium, mereka tidak menyangka akan ada keajaiban di pertandingan tingkat provinsi tersebut ...
Penonton segera mencari informasi mengenai Erlan dan langsung mengetahui kalau pemuda berusia 15 tahun yang mencetak Free Kick gila itu baru pertama kalinya menembus babak Final Kualifikasi tingkat provinsi, dan ternyata telah mencetak total 15 Goal dalam babak Kualifikasi!
Tetapi, meski sudah berjuang hingga adu tendangan Penalty, Akademi Merajyat U-17 berakhir kalah dan mendapatkan skor akhir ...
[Jaya U-17 (5) 2 – 2 (3) Merajyat U-17]
Keinginan mereka sirna, sorak-sorai pemain lawan masih terngiang-ngiang dalam benak Erlan, 'Andai saja aku bermain baik sejak awal! Kami pasti bisa menang!' dia mencengkeram rumput dan tanah.
Selain terpaksa melakukan apa yang System inginkan, Erlan berusaha menghilangkan rasa sedih di hatinya yang terlalu mendalam, kebodohannya dalam pertandingan itu masih membayangi dirinya ...
'15 peluang, namun hanya 1 tendanganku yang mengarah ke dalam gawang! Apanya yang Striker? Aku hanya bisa memanfaatkan bola mati di pertandingan kemarin! Sial!'
Kelelahan di dalam dirinya inilah yang dapat membantunya melupakan kemalangan kemarin, System {No.7} bisa disebut sebagai berkah terbaik di hidupnya saat ini. Erlan sedang berusaha keras untuk menghapuskan mimpi buruk kemarin ...
"Open Profile!"
[Profile]
Nama: Erlan Ryo
—Usia: 15 tahun
—Posisi: Striker {CF, LW, CAM}
Level: 0 (89%) {EXP akan ditambahkan setelah pukul 22:00}
—Grade: ZZY—19
—Goal: 15 (GR: 33,3%)]
Erlan sedikit tersenyum ketika melihat Profile miliknya, bagaimana tidak? Grade-nya baru saja berubah! Dari ZZZ—79 menjadi ZZY—19! Itu merupakan lompatan baik untuk hari pertamanya menggunakan System {No.7}!
"System ini.. aku akan memerasnya sampai tetes terakhir!"