THE WITCH?

THE WITCH?
Chapter 6 - Gitovornia



Suasana pagi masih terasa, kakek zardam mulai menceritakan awal mula terbentuknya gitovornia dan berkumpulnya 3 ras berbeda dalam satu tempat. cerita yang amat sangat panjang, membuatku berfikir Sepertinya lebih baik aku memilih tinggal di tempat tersebut.


           Dahulu bangsa elf, vampir dan penyihir mempunyai tempat dan kerajaan yang berbeda serta hidup tanpa adanya permusuhan. Bangsa elf dikenal sebagai bangsa yang memiliki kekuatan penyembuh sangat baik, pembuat obat penawar racun terbaik dan satu-satunya ras yang bisa memberikan energi ke ras yang lain, Sehingga tidak heran jika diantara mereka jarang ditemukan seseorang yang ahli dalam menggunakan peralatan perang seperti halnya pedang, panah dan lainnya, akan tetapi, ras elf juga memiliki kekuatan untuk menahan diri mereka dari serangan lawan. Ras elf juga dihormati oleh ras lainnya karena bisa menyembuhkan luka parah yang terkena diras vampir dan ras sihir. Didalam ras elf ada yang dikenal dengan sebutan fairy atau peri kecil memiliki kekuatan ilmu sihir seperti ras penyihir, namun mereka sangat langkah bahkan hanya bisa ditemukan satu atau dua orang saja.


Sedangkan bangsa vampir dikenal sebagai bangsa yang sangat hebat dalam hal berburu, berperang dan salah satu bangsa terkuat dalam hal perang fisik. namun mereka tetaplah pemakan daging dan pengonsumsi darah binatang, bahkan ada beberapa orang dari ras vampir masih mengonsumsi darah manusia yang saat itu telah disepakati untuk tidak dikonsumsi.


Berbeda dengan keduanya, bangsa penyihir merupakan bangsa yang memiliki kekuatan berbeda-beda dari zaman ke zaman dan di kenal sebagai satu-satunya bangsa terkuat hingga sekarang, terlebih lagi jika disandingkan dengan kekuatan the lion yang dikenal sebagai pemilik kekuatan seluruh ras sihir. Karena kekuatan itu beberapa keluarga dalam ras sihir mulai melakukan tindakan berbeda dari apa yang di inginkan pemimpinya.


Keluarga Trankel dibangsa penyihir merupakan keluarga terbaik dalam menggunakan sihir hitam, membuat racun-racun terganas dan merupakan salah satu bodyguard dari dua keluarga terkuat di  ras sihir serta selalu melakukan sesuatu atas keinginan mereka sendiri tanpa ada satupun yang bisa menegurnya.Keluarga Firedan merupakan satu-satunya keluarga yang ahli dalam menggunakan sihir api, Keluarga Waterland merupakan satu-satunya keluarga yang ahli dalam menggunakan sihir air, keluarga Undergan merupakan satu-satunya penyihir yang memiliki kekuatan sihir angin dan Bargedan merupakan satu-satunya penyihir dengan kekuatan ilmu sihir penjaga yang ditugaskan untuk menjaga kerajaan.


Semuanya terjadi ketika seluruh keluarga trankel, dan beberapa keluarga firedan, waterland dan undergan mulai berkhianat dengan bangsa penyihir. Tak hanya itu, mereka berniat untuk menjatuhkan pemimpin ras sihir dengan meminta bantuan kekuatan dari salah satu bangsa vampir yang saat itu dikenal sebagai keluarga vampir terkuat dalam hal berperang dan berasal dari keluarga Ziran .


Pada saat itu Gordan yang merupakan pemimpin bangsa sihir berasal dari keluarga Trankel, sedangkan istrinya berasal dari keluarga waterland dan sedang mengandung anak pertamanya yang belum sempat ia kabarkan kepada keluarga- keluarga besar ras sihir. Disuatu malam, gordan mendapat kabar bahwa beberapa anggota kerajaan akan melaksanakan rencana untuk membunuhnya dan juga istri serta anaknya,hal itu dikarenakan suatu rahasia besar terbongkar sehingga seorang pria dari keluarga trankel bisa menghasut sebagian keluarga dari ras sihir untuk menjatuhkan pemimpinnya.


malam itu gordan berusaha melawan keluarganya sendiri dan menyuruh istrinya alya lari untuk meminta bantuan dan menyembunyikan diri di dikerjaan vampir sebelum ditangkap dan dibunuh oleh keluarga trankel dan keluarga lainnya. Namun, alya tidak tahu bahwa salah satu keluarga vampir merupakan pembantu keluarga trankel untuk membunuhnya.


malam itu, alya terjatuh dibawah pohon besar tepat disamping air sungai tempat keluarga ziran tinggal.Tak semua keluarga ziran merupakan teman keluarga trankel. Namun, alya bernasib buruk, ia ditemukan oleh doni yang saat itu merupakan anak dari keluarga ziran sang penghianat. Doni membawa alya kerumahnya dan memberikan kabar gembira itu kepada ayah dan ibunya.


Saat itu alya tak sadarkan diri dan tak bisa menggunakan kekuatannya sama sekali, akhirnya Alya dibunuh dengan cara dihisap darahnya sampai ia tak bergerak lagi. Ayah doni segera membungkus dan berniat untuk membuangnya dihutan terlarang tempat para binatang buas tinggal tanpa memastikan apakah dia benar-benar telah mati atau belum. Sebelum pergi ia meninggalkan tubuh alya ditengah hutan tersebut dan berniat memberikan tubuhnya kepada binatang-binatang buas seraya berkata "aku tahu kamu belum sepenuhnya mati alya, sekarang giliranmu untuk bertahan hidup". Ucapnya seraya mengambil jubah milik alya untuk diberikan kepada keluarga trankel.


Disaat yang bersamaan tanpa ia sadari daran yang berasal dari keturunan bangsa elf sedari tadi mengawasi doni dan melihat apa yang telah mereka lakukan. Ia berdiri tegak dibalik pohon dekat alya dibaringkan dan kemudian dengan cepat mengambil alya serta membawanya kerumah kediaman keluarga elf setelah ayah doni pergi meninggalkan hutan tersebut.


Demi untuk menyadarkan alya, mereka menyatukan kekuatan keluarga elf dan memberikan pengobatan khusus untuk alya serta berusaha untuk menghilangkan efek dari gigitan keluarga ziran. Pengobatan itupun berhasil dan alya sadar serta berkata untuk ikut membantu mereka dalam proses penyebuhannya sendiri.


Sihir airpun menyelimuti alya hingga matanya berubah menjadi biru, sedangkan para elf mencoba untuk mengeluarkan sebagian bisa dari gigitan keluarga ziran dan memberikan obat untuk menetralisir efek gigitan agar tidak menyebar ketubuh alya dan ketubuh calon bayinya nanti.setelah sepenuhnya sadar, alyapun mulai menceritakan satu persatu kejadian yang menimpanya saat itu sebelum akhirnya kabar suaminya telah kalah dan dikurung didalam penjara sihir milik merekapun sampai ditelinga alya.


"Apakah ia masih hidup?" Tanyanya kepada seorang wanita berkulit putih dari ras elf. "Dia masih hidup, namun terkena satu mantra racun penghilang kekuatan". Ucapnya sambil berjalan mengambil buah untuk diberikan kepada alya.


Sementara dikerajaan sihir pada saat itu, seorang pria bertubuh ramping dengan sebuah tongkat hitam ditangannya dan didampingi seekor ular hitam tengah duduk diatas tahta milik ras sihir dan mengumumkan kepemimpinannya kepada keluarga trankel, waterland, fireland, bargedan,dan undergand.


Seorang wanita berumur sekitar 25 tahun dan bermata hitam ikut menundukkan kepalanya dengan tetesan air mata serta berjalan keluar bersama keluarga lain dan calon bayinya.tak ada yang tahu kekuatan milik sang wanita sehingga mereka membiarkannya hidup tentram bersama calon bayinya tersebut. Hal itu juga dikarenakan suami sang wanita adalah salah satu orang yang ikut dalam pembunuhan sang raja dan ratu sebelumnya.