SENIOR VersUS JUNIOR

SENIOR VersUS JUNIOR
EPISODE 9



Happy reading 🤗🥰.


***


Suana kantin ramai. Disebuah meja dekat jendela , menampakan suasana yang canggung.


Yoona dan Yeo Joon duduk berhadapan. Sedangkan dua sahabat Yoona, Laura dan Sissi berada di meja lainnya duduk dengan Bin Bin.


Banyak murid yang heboh dengan berita menggemparkan pagi ini. Sekarang dengan mata kepala mereka sendiri, menyaksikan pemandangan yang tidak biasa.


' Seorang Yeo Joon sedang bersama wanita !! Mereka satu meja .'


Suasana yang sangat langka.


" Ah hari ini adalah hari patah hati wanita se kota Museon "


" Ini juga hari patah hati , kami para pria "


" Idolaku sudah punya kekasih... hu..hu..hu.."


" Mereka sangat tidak berperasaan "


Lontaran kekecewaan terdengar di mana-mana.


' Ah apa yang salah dengan hari ini ?? '


Yeo Joon merasa sangat senang karena bisa duduk berdua saja dengan Yoona. Pasalnya Yeo Joon sudah menaruh hati pada gadis ini, jauh sebelum gadis ini pindah ke sekolah nya.


' Kenapa senior terus menatap ku ?'


" Senior ?!" panggil Yoona pelan.


" Hm... Ya. Kamu mau pesan apa Nuna ?" tanya Yeo Joon sambil tersenyum.


" Apa saja terserah senior " jawab Yoona dengan senyum mengembang di bibirnya.


' Tunggu... Nuna !? Kenapa senior memanggilku dengan panggilan yang hanya keluargaku yang tahu '


" Kalau begitu apa kamu menyukai pangsit dan udang goreng ?" tanya Yeo Joon ,masih dengan senyuman manisnya.


" Em..." jawabnya singkat .


Yeo Joon langsung memesan beberapa menu untuk mereka berdua.


Sebelumnya Yeo Joon sudah mengancam Jin Goo agar tidak banyak tingkah saat dekat dengan Yoona.


Dan hasilnya disinilah Jin Goo berada, bersama dua sahabat Yoona. Yang hanya diam dengan tatapan ' Inikah seorang Yeo Joon sebenarnya ? '.


" Posesif yang hakiki " ujar Laura dengan tatapan tak percaya.


Sissi yang tak tahu kemana arah bicara Laura hanya celingukan bingung. Namun tetap tersenyum saat melihat Yoona dengan senior Yeo Joon nampak mesra.


Setelah pesanan Yeo Joon sampai , ia langsung menyiapkan sumpit dan juga sendok untuk Yoona dan dirinya.


" Terimakasih " ucap Yoona lembut.


" Em... Makanlah selagi hangat ,..! " kata Yeo Joon senang.


Mereka mulai makan dengan diam. Terkadang Yeo Joon ataupun Yoona nampak curi-curi pandang.


Rasa suka yang ada dalam diri Yeo Joon sangat besar. Detak jantungnya terasa sakit saat senang yang berlebihan .


' Apakah ini wajar? Rasa ini ,,aku baru merasakan nya '


" Ada apa dengan jantungku , aku... Sehat 'kan ?? "


" Senior , makanlah jangan hanya menatapku. Aku sangat malu !?" ujar Yoona salah tingkah.


" Em.." jawab Yeo Joon masih dengan tatapan dan juga senyuman yang manis seperti madu.


Mereka makan dengan diselingi beberapa candaan .


Siapa pun yang melihatnya pasti akan berspekulasi jika mereka menjalin hubungan...


" Yoona ... ! Bolehkah aku bertanya ?" tanya Yeo Joon pelan.


" Em... Tanyalah !" ujar Yoona tenang.


" Apakah kamu sudah punya kekasih ?" tanya Yeo Joon pelan.


" Uhuk... Uhuk... " Yoona terbatuk karena kaget.


Bangkit ... " Pelan-pelan , tidak ada yang akan berebut makan denganmu !" ujar Yeo Joon sambil menepuk punggung Yoona lembut.


Sahabat Yoona dan Yeo Joon sampai ikut tersedak dengan perlakuan Yeo Joon pada Yoona .


" Uhuk... "


" Uhuk... "


" Daebak !!! Benar-benar salut padamu Yeo Joon " kata Bin bin dengan mengangkat 2 jempolnya ke arah Yeo Joon.


" Suhu memang beda " ucap Laura tak percaya.


" Kalian diamlah !!" ujar Yeo Joon dengan tatapan datarnya ke arah meja sebelah.


" Senior , tidak apa aku hanya tersedak daun bawang " elak Yoona dengan nada malu campur kaget.


" Oh , lain kali hati-hati saat makan. Jangan sampai tersedak lagi . " bangkit untuk mengambil air mineral lalu membuka tutup botolnya dan memberikannya kepada Yoona .


Yeo Joon tersenyum dengan tingkah Yoona . Menurut nya tingkah itu sangat lucu dan imut. Ia pun tersenyum .


" Ayo , lanjutkan makannya . "


Yoona hanya diam dan memandang ke meja sebelah dimana kedua sahabatnya menatap salut padanya.


" Huh..." desah Yoona lalu meletakkan botol mineral kemeja.


" Yoona.. , bagaimana dengan pertanyaan ku tadi?. Apa kamu sudah punya kekasih ?" ulang Yeo Joon .


" Ah... Itu.., " belum sempat Yoona menyelesaikan kalimatnya , kedua sahabat Yoona langsung menjawab dengan keras , " Yoona masih sendiri !"


" Iyakan Yoona ,, kamu bilang kamu tidak punya kekasih pada kami " ulang Laura . Melihat situasi ini Sissi lanjut berkata ," Yoona banyak yang mengejarmu. Kenapa kamu malah masih betah sendiri ?"


" Ah...??? " Yoona bengong sekali lagi.


' Astaga dua sahabatku ini kenapa ? '


" Baguslah kalau begitu !" ujar Yeo Joon senang.


" Kenapa memangnya senior ? " tanya Laura pura-pura tidak tahu.


" Ah itu, karena aku akan mengejar Yoona mulai sekarang " jawab Yeo Joon santai .


Akibat jawaban Yeo Joon yang menurut empat manusia ini santai , tanpa kegugupan sama sekali. Membuat spekulasi mereka menjadi , ' apakah orang ini biasa mengejar wanita ? '. Batin merka ber empat.


Suasana menjadi sunyi. Masih dengan tatapan penuh keheranan, Bin bin memecah suasana yang canggung.


" Ah... Ha ha ha , Yoona , apakah kamu baik-baik saja ?" tanya Jin Goo pelan.


" Aku, baik " jawab Yoona kembali tenang.


" Yoona apa jawabanmu dengan pernyataan senior ?" tanya Sissi pelan.


" Apa ... ?" tanya Yoona balik.


" Ah Yoona kamu baru saja menerima pernyataan cinta dari senior , dan kamu malah tanya apa ? Aku salut padamu dua kali ". Kata Sissi yang biasanya lama berpikir ,ini malah lebih peka.


" Tidak usah terburu-buru. Saya bisa menunggu sampai Yoona memberi jawaban" kata Yeo Joon tenang.


Hening....


" Senior mungkin Yoona terkejut dengan pernyataan cinta yang mendadak darimu, aku yakin jika Yoona juga suka padamu. Iya 'kan Yoona ?" tanya Laura sambil memberikan kode berupa kedipan mata pada sahabatnya itu.


" Apa ??" tanya Yoona masih belum peka.


" Tidak apa-apa. Mungkin Yoona perlu waktu untuk mempertimbangkan nya " kata Yeo Joon masih dengan senyumannya.


" Mempertimbangkan apa ?" tanya Yoona masih tidak peka.


" Astaga Yoona .... !! Senior tanya padamu apakah kamu punya kekasih ? Apa jawabanmu ?" Laura yang sudah tidak tahan buka suara.


" Aku.. , tidak punya kekasih " jawab Yoona dengan muka bego.


" Lalu ... ?" tanya Laura pada Yoona lagi.


" Lalu apa ?" tanya Yoona bingung.


" Apa kamu mau menjadi pacar senior Yeo Joon ?" tanya Laura .


Yoona baru mengerti arah pembicaraan Laura sekarang.


" Tapi... bukannya senior punya kekasih ?" tanya Yoona pelan.


Deg...


Laura , Sissi , Jin Goo bahkan Yeo Joon pun kaget.


' Sejak kapan Yeo Joon punya kekasih ? '


" Kamu kata siapa ?" tanya Laura yang memecah suasana.


" Bukankah Luna kekasih senior ?" pernyataan tiba-tiba Yoona sontak membuat mereka berempat membelalak kan mata.


Lalu tertawa terbahak-bahak. Sungguh lucu bagi mereka.


" Kenapa kalian tertawa ?" tanya Yoona yang belum mengerti dengan situasi saat ini.


" Dasar bodoh ! Luna adalah adik sepupu Yeo Joon " kata Jin Goo masih dengan tawanya.


" Haa... Benarkah ? " Yoona merasa malu dengan pikirannya. Ternyata selama ini dia salah paham.


" Oke.. Oke , sudah diam karena senior hanya diam . Itu menandakan masih menunggu jawaban dari Yoona " kata Sissi kemudian.


" Em benar Yoona bagaimana ?" Laura menimpali.


Semua mata tertuju pada Yoona . Apakah jawaban Yoona ?.


***


Jangan lupa setelah membaca beri like dan komen.


Vote juga ❤️.


Terimakasih...