Walking To Another World

Walking To Another World
ch.1 : awal mula



terlihat seseorang sedang berdiri didepan sebuah meja sambil meneteskan sesuatu lalu ia juga meneteskan bahan bahan lainnya dan ya ia adalah Kenzo setsutami seorang pemuda SMA yang sangat jenius. Kenzo setsutami kesal karena setiap eksperimen nya berhasil ia dikirimi paket untuk mencoba eksperimen baru lagi dan ia akhirnya memutuskan untuk mencoba setiap paket yang dikirimkan. setelah bel pulang sekolah berbunyi ia pun langsung pulang kerumah ia tinggal dengan kakaknya bukan tidak memiliki ayah ibu namun ayah ibunya yang merupakan astronot perusahaan legal dari negaranya sendiri yaitu xx company sedang meneliti sesuatu di luar angkasa dan belum selesai membongkar misteri yang mereka cari hingga saat ini sehingga mereka tinggal di markas utama yang berada di luar angkasa. ketika itu Kenzo melihat ada paket yang berwarna hitam dan ia sangat kenal dengan paket itu.


itu adalah paket yang cukup kecil. Kenzo lalu membuka paket itu dan ia melihat ada seekor kodok yang kelihatannya beracun lalu ada sebuah alat dan ia merangkai alat itu lalu ia melihat bahwa kodok itu adalah kodok percobaan. lalu ia melepas kunci di tempat kodok itu dikurung dan kodok itu langsung melompat lompat kedalam suatu kubah transparan dan tiba tiba kodok itu di semprotkan cairan hijau dan kodok itu menjadi mati setelah itu kodok itu di setrum dan hasilnya kodok itu hidup kembali namun kodok itu menjadi lebih besar dan membusuk. setelah itu Kenzo menyadari bahwa eksperimen baru yang ia coba gagal dan ia berusaha membunuh kodok itu namun naas ia akhirnya melihat bahwa para kodok itu terbebas dan ia memencet tombol yang ada pada kotak yang mengeluarkan gas itu sebanyak 2 kali dan terjadi suatu gelombang yang sangat besar. dan tombol itu menjadi pecah. setelah pecah keluar sebuah kumbang berwarna putih dengan corak biru dan menempel di tengkuk Kenzo lalu menyatu dan alhasil di tubuh Kenzo terlihat beberapa corak kebiruan. dan akhirnya Kenzo dan seluruh dunia menjadi batu.


[5000 tahun kemudian]


sebuah patung tiba tiba retak dan pecah lalu Kenzo terlihat ada didalamnya.


"hah hah, sepertinya sudah terhitung 5000 tahun setelah peristiwa itu." lalu Kenzo pun berdiri dan berjalan jalan mengelilingi hutan dan Kenzo juga berjalan jalan mengelilingi hutan itu. dan ia pun pulang ketempat asalnya. Kenzo tiba tiba merasa kesakitan dan ia merasa seluruh tubuhnya tertusuk tusukan jarum dan disetrum setelah kira kira 1 jam akhirnya Kenzo lepas dari penderitaan yang dialaminya selama 1 jam dan iapun lega dan langsung pergi mandi. Setelah mandi ia mencari ranting ranting dan dedaunan kering ia juga mencari kayu kayu besar dan ia membuat api dekat situ. setelah sekian lama akhirnya Kenzo terlelap


(keesokan harinya)


Kenzo bangun dan melihat ada layar didepannya. ia pun kaget dan berteriak, namun ia langsung melihat layar itu.


{ selamat datang tuan di sistem teknologi }


{misi terdeteksi.


misi : buat 1 set peralatan batu.


hadiah : sebuah cetak biru kendaraan / sebuah cetak biru panah tingkat legendaris / sebuah pisau yang menggunakan bahan berkualitas dan rune hewan sebagai penyimpan darah / tombak tingkat langka / 1 mistery skill / 1.000.000 soul coin /portal to another world.}


lalu Kenzo pun langsung keluar dan ia mengumpulkan batu. dan membuat set peralatan batu. "batu sudah, lalu kayu sudah, sulur sudah, yah aku lupa bagaimana cara membuat batu yang tajam" ujar Kenzo dan ia menggesekkan kedua batu dan tercipta sebuah batu tajam. ia mengulangi kegiatannya itu dan ia membuat set peralatan batu. { selamat tuan telah mendapatkan skill blood manipulation tingkat lengendaris, pisau blood line tingkat dewa, cetak biru kendaraan, cetak biru panah penghakiman, 1.000.000 soul coin, portal to another world.}


{portal terdeteksi, aktifkan ?}


"ya" ujar kenzo. tiba tiba Kenzo jatuh dan tergeletak di sebuah Padang rumput. tak lama kemudian "astaga tampan sekali" ucap beberapa suara. Kenzo bangun disebuah gubuk dan terlihat seorang nenek dan seorang gadis serta seorang kakek. mereka melihat wajah Kenzo dan Kenzo pun bangun. "heaah, dimana aku. halo kek dimana aku sekarang." ucap Kenzo kepada mereka. mereka pun menjawab bahwa ia berada di sebuah desa yang berada dipinggir kerajaan horas


*



kerajaan valhalla


kerajaan horas


kerajaan edgar


kerajaan gringgor


kerajaan hertamia


kerajaan holy God


kerajaan Pertamia


*


Kenzo keluar dan berjalan keliling desa itu. ditengah perjalanan ia melihat banyak orang yang menggunakan pakaian seperti petani berkumpul dengan wajah yang suram dan sedih."kalau boleh tau ada masalah apa ya pak ? " tanya Kenzo ke seorang kakek kakek. "hasil panen kami telah habis karena kurangnya nutrisi tanaman padahal kami telah berkerja keras untuk menanam" ujar pria tua itu dengan wajah lesu dan mata sedikit berkaca kaca. lalu Kenzo pun bertanya. "apakah bapak sudah mengikuti prosedur yang dianjurkan ?" tanya Kenzo, "ya kami sudah melakukan prosedurnya tetapi hasil panennya sangat sedikit." ujar pria tua itu. "apakah bapak sudah menambahkan pupuk didalam tanah atau lahan pertanian" ujar Kenzo, "pupuk, apa itu pupuk ?. kami hanya dianjurkan untuk mengatur air dan menunggu hingga padi tumbuh" ucap pria tua itu dengan sedikit heran. lalu Kenzo menjelaskan prosedur prosedur untuk menanam, tak lama kemudian pria itu menyebarkan prosedur yang diajarkan Kenzo dan Kenzo senang telah membantu. setelah sampai dirumah kakek dan. nenek yang merawatnya Kenzo bertanya dimana gadis yang ia lihat tadi. mereka menjawab, gadis itu sedang mengambil bahan herbal dan tanaman untuk dibuat obat. setelah berbincang sekian lama terdengar bunyi ketukan dari balik pintu rumah itu. Kenzo keluar dan menyambut gadis yang ditemuinya tadi.



***


sekian dulu yah ceritanya.