
Didalamnya terdapat 1 tengkorak manusia utuh dengan posisi duduk bersila seperti sedang bertapa. Dibelakan tengkorak terdapat sebuah peti yang terbuat dari emas. Meskipun sudah berdebu, peti tersebut masih terlihat indah dengan hiasan disekitarnya.
"H-hey carl, a-apa i-itu" tanya James gagap
"Ah itu hanya tengkorak biasa. Kau takut?"
"Se-sedikit menyeramkan b-bagiku"
"Hahaha, tidak perlu takut, itu sudah mati. Ayo kita ke peti emas itu"
James hanya mengangguk saja ajakan Carl tersebut.
Mereka mendekati peti tersebut. Dibawahnya terdapat tulisan "Peninggalan Kaisar Tang" yang berarti peti tersebut memiliki harta yang lumayan bagus didalamnya.
"Hey James apakah kau mengenal kaisar Tang?"
"Tidak, tidak pernah mendengar nama itu" Kata James sambil melihat tengkorak tadi berkali-kali
"Hmm mungkin itu adalah kerajaan dimasa lalu. Dibuku panduan aku pernah membaca sejarah kota ini. Katanya kota ini bekas kerjaan paling berjaya dimasanya." Ujar Carl
"Bisa jadi."
Tanpa menunggu waktu yang lama, mereka membuka peti tersebut. Mendadak seberkas cahaya muncul dari dalam peti tersebut selama 2 detik kemudian menghilang.
Didalam peti tersebut mereka masing-masing mendapatkan 1 cincin dimensi rank A yang cukup langka. Cincin dimensi tersebut berguna sebagai tempat untuk menyimpan barang seluas 4 m². Cincin tersebut dapat menampung 100 item berbeda dengan setiap item dapat ditumpuk sebanyak 50 item. Total 5000 item dapat dimasukkan kedalam cincin tersebut. Mereka juga mendapatka gold sebanyak 1000.
Selain cincin, mereka mendapatkan masing-masing 1 perlengkapan sesuai dengan class yang mereka pilih.
James mendapatkan skull magic staff rank A yang memberikan buff 50% pengurangan mana saat menggunakan skill, +25% magic damage dan pengurangan 10% cooldown pada skill. Ada pasif skill dari magic staff ini. Yaitu kesempatan membangkitkan tengkorak saat menyerang musuh. Tengkorak yang dimunculkan tergolong lemah. Pasif skill tersebut hanya aktif jika mana tidak kurang dari setengahnya. Pasif ini hanya bisa diupgrade jika staff sudah ditempa menjadi rank SS
Untuk Carl, mendapat skull long blade rank A. Pedang tersebut memberikan buff 50% penambahan damage, 25% penetrasi terhadap shield musuh dan memberikan extra damage terhadap monster. Pedang tersebut memiliki pasif berkesempatan untuk menyerap nyawa musuh sebesar 5% dari damage yang dihasilkan saat menyerang terhadap musuh. Pasif ini hanya bisa diupgrade jika staff sudah ditempa menjadi rank SS
"Wow, tidak dapat dipercaya kita mendapatkan item sebagus ini diawal permainan. Cita-cita untuk menjadi yang terkuat menjadi sangat dekat. Benarkan James" Girang Carl
"Yaa, aku juga sulit mempercayainya kita seberuntung ini."
Mereka sangat gembira, selain mendapatkan item bagus tersebut. Mereka tidak menemukan satupun perangkap didalam ruang tersebut. Kemungkinan perangkap tersebut sudah tidak berfungsi lagi karena termakan usia. Sebelum meninggalkan ruangan itu, mereka memberikan hormat terima kasih dan doa terhadap tengkorak tadi. Mereka yakin jika tengkorak tersebut adalah orang penting dalam masa kerajaan Tang.
"Hey James apa yang akan kita lakukan selanjutnya."
"Kurasa aku akan log out dari game ini. Kita sudah bermain sangat lama disini, aku takut orang tuaku mencariku. Kemungkinan hari sudah gelap saat ini."
"Benar juga, kita sudah bermain cukup lama. Baiklah kalau begitu."
Mereka berdua memutuskan log out dari game. Setelah bermain begitu lama didalam kapsul itu. Mereka menyadari jika mereka tidak bermain selama yang mereka rasakan. Mereka hanya menghabiskan waktu 2 jam didalam kapsul tersebut.
Akhirnya James berpamitan pulang dari rumah Carl
"Besok kita bermain lagi ya, kali ini aku akan kerumahmu." Kata Carl saat James sudah keluar dari pintu rumah Carl
"Baiklah, aku tunggu dirumahku besok pagi"
"Hey tunggu sebentar, bolehkah aku mengajak seseorang?"
"Siapa memang?"
"Besok kau pasti akan tau, dia akan berguna karena memiliki pengetahuan yang luas."
"Terserah kau saja, baiklah sampai jumpa besok."
James pulang dengan penasaran siapa yang akan Carl ajak??
.
.
.
.
.
Hello readers, terima kasih telah membaca novel ini. Jangan lupa berikan Like dan tulis komentar dibawah jika ada yang harus diperbaiki. sekian terima kasih :)