
Dalam 30 menit menjelang reset dunia, sang developer terus mengirimkan pesan kepada seluruh umat manusia. Pesan tersebut berbunyi,
"Kamu Hanya Memiliki Waktu 30 Menit Lagi Untuk Membuat Karaktermu. Setelah 30 Menit Berlalu, Dunia Akan Di-Reset Dan Tak Akan Ada Yang Bisa Membuat Karakter Lagi."
Sekali lagi pesan itu memicu kehebohan di seluruh dunia. 90% orang menganggapnya sebagai lelucon konyol, 6% memutuskan untuk mengikuti permintaan pesan tersebut, dan 4% manusia yang mempercayai kepada pesan itu.
Beberapa menit kemudian, akhirnya para pemimpin dunia berkumpul untuk rapat darurat. Presiden Amerika menjelaskan situasi tersebut, dan presiden Korea tiba-tiba menginterupsi dengan keras,
"PESAN ITU NYATA!"
Semua orang terkejut dengan pernyataan keras presiden Korea.
Presiden Korea melanjutkan,
"Pesannya benar-benar nyata. Kita semua harus mengikuti apa yang dia minta"
" Saya sudah melihatnya sendiri. Saat saya menerima pesan itu, saya langsung melakukan perundingan dengannya. Saat itu, saya melakukan gertakan padanya, tetapi dia menjawab dengan samgat arogan, menyebut dirinya sebagai dewa terkuat di semesta ini, dan bahkan dia menganggap jika manusia seperti kita hanyalah sebuah serangga kecil baginya."
Presiden Rusia tiba-tiba melepaskan tembakan ke udara, Suaranya sangat kencang hingga terdengar dari luar ruangan. itu membuat semua orang terdiam, ia pun berkata,
" Bisahkah kau pelankan suaramu? aku tidak ingin ada yang berisik di sini dan aku ingin kau menjelaskannya dengan detail!".
Sambil Melirik, pesiden Amerika menggumam dalam hati, "Padahal yang paling berisik di sini adalah kau."
Lalu presiden Rusia mengajukan pertanyaan lebih lanjut tentang situasi tersebut kepada presiden Korea. Presiden Korea menjawab,
"Saya sudah jelaskan tadi. seperti yang saya katakan. Pesan itu benar benar nyata kita semua harus menurutinya!"
Para pemimpin dunia lainnya masih bingung, lalu presiden Jepang mengejutkan semua orang dengan ucapannya,
"Ini sangat tidak masuk akal."
Para pemimpin yang lain terkejut, kemudian presiden Amerika bertanya,
"Apa yang Anda maksud tidak masuk akal?"
Presiden Jepang menjelaskan,
"Ya, tentu saja, itu sangat tidak masuk akal. Mengapa hanya dia yang mendapatkan jawaban darinya? Aku Yakin kita semua mengirim pesan serupa, tetapi apakah ada orang yang pesannya di balas ?"
Suasana menjadi hening karena tidak ada siapapun yang pesan nya di balas.
Presiden Korea menjawab,
"Mungkin karena saya sudah bergabung menjadi bagian dari Survivor VIP."
Semua orang masih bingung.
"Singkatnya, beberapa menit yang lalu, saya memutuskan untuk membeli penawarannya. Saya mencoba melacak kemana uang itu akan pergi. tetapi yang saya dapatkan hanyalah sia-sia. Karena ketika saya menyetujui penawaran itu, tiba tiba saldo uang saya berkurang dengan sendirinya." Sambil memperlihatkan bukti chat di ponselnya.
Para pemimpin dunia akhirnya mempercayainya dan mulai membahas tindakan selanjutnya. Presiden Korea menekankan,
"Kita tidak punya banyak waktu lagi! Kita harus menyuruh semua orang agar mengisi formulir dari pesan itu."
" Tunggu aku masih ragu dengan ke aslian ceritamu itu. apanyang telah terjadi? bukankah bebrapa jam yang lalu kau sangat antusias untuk tidak mempercayai pesan itu?"
presiden Korea menjawab,
"Ya kau benar. Aku pikir semua itu hanyalah kejahilan kecil seseorang. Tanpa Berpikir panjang saat aku memutuskan untuk menantangnya, hal yang tak terduga terjadi. Mungkin Anda tidak akan mempercayai ini, tetapi ini nyata! saya dipindahkan ke tempat yang gelap, seperti di luar angkasa. saya melihat mahluk itu dengan mata kepala sendiri. Dia benar-benar menggambarkan dirinya sebagai dewa yang sangat kuat, hingga saya ragu untuk bergerak bahkan ragu untuk melihatnya. Tekanan di sekitarnya benar-benar menunjukkan kekuatan yang tak tertandingi. seakan-akan dia adalah sang pencipta."
Para pemimpin dunia sangat terkejut menghadapi kenyataan yang mengerikan itu, tanpa membuang banyak waktu merekapun melakukan siaran langsung. Siaran itu di tonton oleh semua orang.
" Kami memerintahkan agar kalian semua mengisi formulir karakter dari pesan itu!. jika kalian ingin selamat aku harap kalian mengisi nya."
" Karena semua isi dari pesan itu nyata!. Dunia ini akan di ubah menjadi dunia yang berbeda dari sebelumnya!"
" Setelah dunia ini di reset "
" Hukum Tidak Akan Berlaku Lagi "
" Kejahatan akan menguasai "
" Semua orang berhak untuk melakukan apapun seperti "
" Mencuri "
" Membunuh "
" Menyiksa "
" Bahkan Memperkosa "
" Setelah dunia ini di reset kita semua akan mendapatkan "
" KEBEBASAN "
Seluruh orang yang mengetahui kenyataan itu menjadi panik. semua negara kini menjadi kacau.
Dengan panik semua orang memutuskan untuk mengisi formulir karakter dari pesan itu.
Tetapi itu sudah terlambat.