Find My One And Only

Find My One And Only
Part 8 Akhirnya ku temukan



Keesokan harinya, Sabtu pagi Mahasiswa/i Kedokteran dan Penerbangan berkumpul di lapangan, karena Sabtu pagi adalah jadwal senam setiap 2 fakultas yang berbeda dan kebetulan Sabtu ini dimulai dengan fakultas Kedokteran dan Penerbangan, jadi hari ini kelasku dan kelas Kyo bertemu tapi dari awal kami berkumpul sampai kegiatan senam akan berakhir aku tidak melihat Kyo, karena disana banyak sekali mahasiswa/i jadi sulit untuk menemukannya..


Senam pun telah selesai, seluruh mahasiswa/i dipersilahkan untuk istirahat, aku pun langsung ke ruangan ganti khusus wanita untuk mengganti pakaian setelah itu aku pergi ke kantin untuk membeli minum, saat aku duduk sambil minum dan sesekali memperhatikan handphone ku tiba-tiba..


"Boleh kami bergabung..?"


Tanya seseorang yang ternyata adalah Kyo, aku pun langsung melihat kearahnya tapi.. siapa yang bersama Kyo


"Oh ya.. ya.. silahkan.."


Ucapku pada mereka


"Safya perkenalkan mereka adalah teman-temanku.. Dia adalah PyFast Ceroziq afqee (Cero), dan dia Raghavin Abirey Aksaqa (Raghav), dan si cantik ini Rekyla Drusnav Hancera (Lanav) dan teman-teman perkenalkan dia Firsafya Asdrei Erzac mahasiswi penerbangan"


Ucap Kyo sambil menunjuk temannya satu per satu, aku bisa melihat ekspresi terkejut dari mereka ketika mendengar bahwa aku adalah mahasiswi penerbangan


"Ohh.. hi.."


Ucapku sambil menyalami mereka satu persatu


"Raghav dan Lanav ini kakak kelas di fakultas kedokteran sedangkan si Cero ini satu kelas denganku Saf.."


Ucap Kyo padaku


"Wow Kyo.. sebelumnya kau tak pernah cerita padaku kalau memiliki teman secantik Safya"


Ucap Cero


"Untuk apa aku cerita padamu.. bisa-bisa jiwa playboy mu itu kambuh lagi.. hhhh"


Ucap Kyo yang membuat kami semua tertawa


"Hhhh iya benar sekali itu.. Safya kamu harus berhati-hati dengan si Cero ini.. dia tampannya tidak seberapa tapi playboy nya luar biasa"


Ucap kk Lanav menambahi


Kami pun langsung tertawa tanpa henti


"Sudah.. sudah kalian ini terus saja mengusikku, lihat abang kita si Raghav.. kenapa dia diam saja.. bang Raghav apa kau canggung bertemu wanita cantik haa... Hhh"


Ucap Cero kepada Raghav,


Raghav hanya tersenyum membalas ucapan Cero


"Safya.. Raghav ini kakak kelas yang paling tampan dan cool dikampus ini, tapi sikapnya itu dingin kali apalagi dengan wanita.. jadi kamu jangan heran ya kalau dia tak banyak bicara, tapi kalau kau sudah mengenalnya sangat dekat.. beuh.. dia ini paling banyak bicara.."


Ucap Kyo sambil tertawa,


Raghav langsung memukul pundak Kyo..


"Becanda aku bang.. janganlah marah.."


Ucapan Kyo membuat kami semua tertawa


Kami pun terus berbincang, tanpa terasa sudah waktunya aku masuk kelas..


"Maaf teman-teman aku harus segera ke kelas soalnya sudah jam masuk"


"Yah.. sayang sekali Safya.. padahal aku masih ingin ngobrol banyak denganmu.. tapi kapan-kapan kita bisa kan kumpul bareng lagi..?"


Ucap kk Lanav


"Iya.. kk.. kapan-kapan kita kumpul lagi ya.. aku duluan ya semua.. assalamualaikum"


Aku pun langsung beranjak pergi


"Waalaikum salam.."


Ucap mereka bersamaan


"Sampai jumpa ya Safya.. jangan lupakan aku.."


Ucap Cero menambahkan, sambil melambaikan tangannya ke arahku


"Hmm mulai lagi genitnya.."


Ucap kk Lanav


"Ya sudah aku mau pergi duluan.."


"Lah.. mau kemana.. kenapa buru-buru kau bang..?"


Ucap Cero


"Disini berisik.. aku ingin membaca buku di perpustakaan.."


"Ya sudahlah.. jangan bosan gabung dengan adek kelas ya bang.."


Ucap Kyo


"Hhh.. siapa yang akan bosan dengan adek kelas cerewet seperti kalian.. aku duluan ya Lan.."


Ucap bang Raghav sambil tertawa kecil dan pamit dengan kk Lanav


"Hmm lagi-lagi pasti dia ingin menyendiri.."


Ucap kk Lanav


"Maksud kk..?"


Tanya Kyo


"Raghav.. dulu ia adalah mahasiswa paling aktif disetiap organisasi.. dia juga pernah menjabat sebagai ketua kampus 2 periode (4 semester) berturut-turut, banyak bicara.. ramah kepada siapa pun.. banyak membantu siapa pun yang sedang kesusahan.. banyak mewakili kampus dan memenangkan perlombaan besar antar universitas.. semua mengenalnya.. tak hanya kampus ini bahkan seluruh Turki.. tapi.... Semua berubah ketika orang tuanya meninggal secara bersamaan di sebuah kecelakaan mobil 6 bulan yang lalu.. ia menjadi orang yang pendiam.. jarang senyum.. dan hanya dekat denganku karena memang kami sudah sahabatan sejak kecil.. dia berubah drastis.. ia juga mengundurkan diri sebagai ketua kampus.. dan saat diajukan untuk mengikuti perlombaan ia pun menolaknya.. Dia hanya ingin memfokuskan diri belajar dan mengejar prestasi yang memuaskan untuk memenuhi keinginan orang tuanya agar ia menjadi dokter yang yang bisa membantu siapa pun.. dan benar saja.. prestasinya naik seketika ia selalu mendapat peringkat teratas disetiap mata pelajaran.. padahal sebelumnya ia selalu berada di peringkat kedua.. aku sangat merindukan Raghav yang dulu.."


Kk Lanav pun menceritakan tentang bang Raghav


"Lalu bagaimana dengan biaya hidupnya..?"


Tanya Cero


"Raghav adalah anak bungsu dari 4 bersaudara.. Abangnya yang pertama memimpin perusahaan ayahnya yang berada di Inggris sedangkan kakaknya yang kedua adalah designer wanita yang terkenal dan memiliki banyak cabang toko pakaian di Turki, India, Perancis.. dan Abangnya yang ketiga memimpin perusahaan ayahnya yang ada di Turki, Sedangkan Raghav pun sudah memiliki bagiannya sendiri.. Ia mendapatkan warisan perusahaan yang ada di Spanyol yang saat ini sedang dikelola oleh Abangnya yang pertama, dan akan diserahkan pada Raghav saat ia telah siap kelak.. Kakak perempuannya juga mendapatkan warisan perusahaan di Perancis dan dikelola sendiri oleh Abang iparnya Raghav.. Jadi ya soal keadaan finansial keluarga Raghav jangan diragukan lagi.. mereka adalah keluarga yang sangat berada dan terpandang.. dan dikenal sebagai keluarga paling dermawan dan sederhana.. kk dan Abang-abangnya Raghav sudah berkeluarga.. mereka sangat-sangat menyayangi Raghav.. mereka ingin Raghav kembali ceria seperti dulu.. mereka minta tolong padaku untuk mengembalikan keceriaan Raghav yang dulu.. tapi aku belum bisa.. ia tetap menjadi Raghav yang pendiam.."


"Wow.. kaya sekali ya bang Raghav itu.."


Ucap Cero


"Sayang.. ia menjadi orang yang murung sekarang.."


Ucap Kyo menambahkan


"Sepertinya aku tau bagaimana membuat Raghav kembali lagi seperti dulu.."


Ucap kk Lanav


"Bagaimana kk..?"


Tanya Kyo dan Cero


"Tapi.. kalian harus membantuku.."


"Haa.. kami..? Memangnya kami bisa bantu apa..?"


......


Penasaran ya... nantikan kelanjutannya...


Happy reading


Firsafya Asdrei Erzac



Kyoraf Ali Ardewabil



Rekyla Drusnav Hancera



PyFast Ceroziq afqee



Raghavin Abirey Aksaqa