
"Sayang.. aku lapar.!" rengek Manda
Louise pun langsung mengambil ponselnya dan memesan makanan dari restoran,.
Setengah jam kemudian makanan mereka datang, Louise langsung berdiri dan menyiapkan semua di meja makan karena Manda sedang fokus melihat drama komedi di tv.
" sayang.. ayo makan siang" panggil Louise
Manda yang sudah lapar dari tadi langsung berdiri dan berjalan ke meja makan, tanpa basa basi lagi Manda langsung memakan makanan dihadapannya itu.
Louise yang melihatnya hanya tersenyum dan ikut memakan makanannya juga.
setelah mereka selesai dengan makan siangnya, Manda langsung merebahkan tubuhnya di sofa ruang tengah. dan tak lama kemudian dia terlelap..
Louise yang melihat kekasihnya berbaring dan terlelap di sofa ikut membaringkan tubuhnya di sofa dan memeluk Manda sampai ia juga terlelap menyusul Manda.
mereka berdua sama sama tertidur pulas sampai bunyi bel apartemen membangunkan Louise...
ting tong ting tong
louise melihat dari layar dan langsung membuka pintu.
" sore tuan." ucap Ryan
" bagaimana persiapannya?" tanya Louise yang sudah keluar dari apartemen karena tak ingin pembicaraan nya di dengar oleh Manda
" semua sudah siap tuan ... tinggal anda membawa nona Manda kesana dan ini gaun nona Manda Yang anda pesan tuan" ucap Ryan sambil menyerahkan paper bag kepada Louise
" oke.." jawab Louise
" Kau bekerja dengan sangat baik !" puji Louise kepada Ryan.
Ryan hanya tersenyum mengangguk dan berpamitan untuk pergi karena masih ada yang ingin dia urus untuk pesta kejutan itu.
Louise pun masuk kembali kedalam apartemen dan melihat Manda masih tertidur, ditatapnya wajah Manda bahkan Louise mengecup mata, pipi, kening dan terakhir bibir mungil Manda hingga Manda menggeliatkan tubuhnya.
" sebentar lagi, kau akan menjadi milikku seutuhnya sayang..!" ucap Louise
Louise pun meletakkan paperbag itu di atas meja dan berjalan ke arah dapur untuk mengambil air mineral.
waktu sudah menunjukan pukul setengah 18.00 sore, berarti dia sudah tertidur cukup lama.
Manda mencari keberadaan Louise dan mendengar suara gelas di dapur..
Louise yang melihat Manda sudah bangun, berjalan menghampiri Manda.
" sudah bangun.." ucap Louise lembut
Manda hanya mengangguk dan tersenyum
" mandilah, dan pakai ini .. kita akan pergi ke sebuah acara dan makan malam disana."ucap Louise lembut
Manda tak banyak bertanya, dia hanya menuruti kata-kata Louise.
Manda lalu mengambil paperbag diatas meja dan membawanya kekamar atas untuk mandi.
sedangkan Louise menghubungi mommy nya.
'bagaimana mom.. sudah siap semua?" ucap Louise
" sudah .. tapi kau sungguh kelewatan !! hal sepenting ini bagaimana bisa kau siapkan dengan waktu singkat..kau mengagumkan son." jawab oma Lisa yang kesal karena Louise memberitahukan dadakan dan senang karena ide Louise ini
"maaf mom.. mommy tahu, aku tak ingin kehilangan Manda ..." ucap Louise tulus.
diseberang sana oma Lisa sudah terharu mendengar ucapan anak laki akinya itu
'baiklah mom.. aku juga harus bersiap dulu! sampai ketemu nanti.." sambung Louise yang tak mendengar jawaban mommy nya, karena dia tahu mommy nya pasti sedang menangis.
Louise pun langsung memutus sambungan teleponnya dan bergegas kekamar mandi yang berada dekat dapur untuk mandi, karena kamar mandi kamar dipakai Manda.
...🌹🌹🌹🌹...
...Jangan lupa Like dan Vote...
...Terima kasih...
...Jangan lupa mampir ke cerita ku yang lain nya ya kak...