
Pembagian Tim Setiap Jet Fighter
Alvin Hansen x Athena Adelina (Flying Fox)
Gerald Davin x Karla Katherine (The Shadow)
Rion Anderson x Irene Jeanne (Dark Wings)
Francoise Richard x Karine Andromeda (Little Falcon)
Axel Rafael x Veronica Paulina (Night Hunter)
Irene yang sedang sibuk dengan monitornya, dikejutkan oleh monster yang bergerak mendekat ke arah mereka
"Guys! Monster itu mendekat!" Ucap Irene dengan tegas
Sontak membuat semua yang ada di dalam Jet Fighter langsung panik dan benar saja monster tersebut berlari menuju ke arah mereka. Seketika Alvin dan Francoise langsung menaikkan ketinggian Jet Fighter mereka agar jauh dari jangkauan monster tersebut.
Sementara itu, kedua objek asing tadi sudah terlebih dahulu terbang lebih tinggi dan bersiap untuk melakukan penyerangan.
Yang lebih mengejutkan adalah bahwa monster tersebut dapat terbang dan mulai mengejar kedua Jet Fighter tersebut
"Kita harus memperlambatnya!" Perintah Alvin
"Roger!" Jawab yang lainnya
Aksi kejar-kejaran antara kedua Jet Fighter tersebut dengan sang monster berlangsung cukup lama. Namun, kedua objek asing tak terlihat tersebut hanya mengikuti sang monster dari belakang dan menunggu momen yang pas untuk melancarkan serangan
"Sepertinya kita tidak bisa menembak sekarang, karena bisa jadi serangan kita meleset dan justru mengenai salah satu Jet Fighter mereka" Ucap Stealth Wings One
"Yah, sepertinya begitu, kalau begitu kita tunggu saja momen yang tepat untuk menembak jatuh monster itu" Ujar Stealth Wings Two
Jet Fighter Flying Fox dan Dark Wings pun mengeluarkan senapan mesin dari bagian bawah badan Jet Fighter mereka dan menembaki monster tersebut sembari terus menambah kecepatan agar dapat lolos dari kejaran monster itu.
Disisi lain, kedua objek asing tak terlihat tersebut langsung mengambil posisi untuk terbang lebih tinggi agar serangan dari kedua Jet Fighter tersebut tidak mengenai mereka berdua
"Fiuuuhhh,.... Hampir saja!" Ucap Stealth Wings One dan Two yang saat ini posisi keduanya berada di atas monster tersebut
Tiba-tiba saja, energi dari Jet Fighter Flying Fox mengalami penurunan dan kecepatannya kian melambat. Hal itu membuat semua yang ada di dalamnya menjadi panik
"Ada apa Alvin?!" Tanya Athena
"Entahlah, sepertinya kita kehabisan turbo dan sebagian energi Jet Fighter ini terkuras" Jawab Alvin dengan cemas
"Bagaimana ini???? Apa yang harus kita lakukan??!" Ujar Veronica dengan panik
"Hei ada apa Alvin?!" Tanya Francoise yang sudah melewati Jet Fighter Flying Fox
"Kami kehabisan turbo dan sebagian energi Jet Fighter kami mulai mengalami penurunan!" Jawab Alvin terdengar panik
"Apa??!!" Ucap Irene dan Karine terkejut
"Kalau begitu kami akan mencoba mengalihkan perhatian monster itu, dan kalian gunakan kesempatan itu untuk kabur secepat mungkin!" Ujar Francoise
"Hei! Itu akan membahayakan kalian! Jika kalian kehabisan energi juga, maka kita akan tamat!" Ucap Karla memperingatkannya
"Itu benar! Jangan mengambil tindakan gegabah!" Axel menimpali pendapat Karla
"Tenang saja, Rion selalu memiliki double charge energi di dalam Jet Fighter ini, jadi kami masih bisa melakukan turbo selama dua setengah jam lagi!" Ucap Irene menjelaskannya
"Baiklah, kalau begitu kami sangat berterimakasih!" Ucap Alvin seraya mengaktifkan sumber daya yang tersisa untuk melakukan booster secepat mungkin
Sementara itu, Jet Fighter Dark Wings mengalihkan perhatian monster tersebut dengan cara menembakinya, sehingga mereka menjadi target dari monster tersebut
Kejar-kejaran pun kembali terjadi, namun monster tersebut sepertinya tidak mengenal lelah dan terus mengejar Jet Fighter Dark Wings
Hal itu membuat Jet Fighter Dark Wings, yang terbang melesat terlalu cepat membuat mesinnya menjadi over heat
"Sepertinya mesin kita mengalami over heat!" Ucap Francoise seraya terus menekan gas nya
Dan tiba-tiba makhluk tersebut berhenti mengejar dan bersiap menembakkan bola energi panas dari dalam mulutnya ke arah Jet Fighter Dark Wings
"Kita tidak dapat menghindari serangan dari monster tersebut, karena jika kita paksakan, mesin dari Jet Fighter ini akan meledak!" Ujar Irene
"Sial!" Francoise mengumpat dengan kesal karena kecepatan Jet Fighter Dark Wings harus dikurangi agar tidak merusak mesin, sementara sang monster sudah bersiap untuk melepaskan bola api dari mulutnya
Jet Fighter Flying Fox yang menyadari bahwa Jet Fighter Dark Wings mengalami masalah, tidak dapat berbuat apa-apa, karena jika mereka memaksa kembali ke zona dekat Jet Fighter Dark Wings itu berada, maka sama saja mereka bunuh diri
"Guys, sepertinya, inilah akhirnya..." Ucap Karine terdengar pasrah
"Maaf, ya semuanya...." Ucap Francoise meminta maaf
"Sepertinya aku akan segera menyusul Rion dan Gerald" Lanjut Irene tersenyum dengan air mata yang menetes
"Apa yang kalian bicarakan?!!! Cepat pergi dari sana!" Balas Veronica dengan panik
"Cepat pergi dari sana Francoise!" Teriak Alvin di alat komunikasinya
"Tidak bisa, mesin pesawat ini sudah sangat over heat sehingga tidak dapat bergerak lagi" Ujar Francoise menjelaskannya
"Irene, jangan tinggalkan aku lagi, cukup Gerald dan Rion yang sudah pergi, kalian jangan pergi juga!!" Ucap Karla menangis
"Guys....." Axel tak dapat berkata-kata lagi
"Fran, Karine, Irene, Terimakasih,.... Kami tidak akan melupakan kalian.." Ucap Athena
"Rion,... Kita akan segera berjumpa..." Ucap Irene membuat semua yang mendengarnya menjadi menangis
Monster tersebut sudah bersiap untuk segera melepaskan tembakannya, namun tiba-tiba muncul serangan dari atas si monster yang membuat monster tersebut kesakitan dan akhirnya jatuh ke tanah
Duar Duar Duar Duar Duar Duar Duar Duar Duar Duar Duar Duar Duar Duar Duar Duar Duar Duar Duar Duar Duar Duar Duar Duar Duar Duar Duar Duar Duar Duar Duar Duar Duar Duar Duar Duar Duar Duar Duar Duar Duar Duar Duar Duar Duar Duar Duar Duar Duar Duar
Suara tembakan bertubi-tubi menghujam tubuh monster tersebut hingga bolong-bolong dan terjatuh ke tanah
Sontak semuanya bingung, dan bertanya-tanya apa yang sedang terjadi
"Darimana serangan itu berasal????" Gumam Alvin bertanya-tanya
"Siapa yang menembaki monster tersebut?" Gumam mereka semua penasaran
Tiba-tiba muncul suara dari alat komunikasi mereka
"Yo! Guys! Apa kalian merindukan kami" Tanya seorang laki-laki
"Wah-wah tadi ada yang bilang 'Rion, kita akan segera berjumpa' sepertinya ada yang merindukan aku" Lanjut seorang laki-laki lain
Tentu mereka semua mengenali siapa pemilik kedua suara laki-laki tersebut
"Jangan-jangan....." Ucap Alvin setengah tak percaya
"Rion,...."
"Gerald....."
Ucap mereka semua bersamaan karena mengenali suara dari kedua laki-laki tersebut
Dan pada saat yang bersamaan dua buah objek asing yang ternyata adalah Jet Fighter Stealth Wings mulai menampakkan diri mereka karena Rion dan Gerald sudah menonaktifkan mode siluman Jet Fighter tersebut, sehingga saat ini Alvin, Francoise, Axel, Athena, Irene, Karla, Veronica dan Karine dapat melihat dengan jelas Jet Fighter Stealth Wings yang dipiloti oleh Rion dan Gerald
"Sungguh Jet Fighter yang sangat keren dan elegan!"
Mereka semua terkecuali Rion dan Gerald terkagum-kagum ketika dapat melihat dengan jelas Jet Fighter Stealth Wings tersebut.
Setelah itu, kedua Jet Fighter Stealth Wings tersebut langsung memborbardir monster yang sudah sangat lemah tersebut hingga hancur berkeping-keping.
"Yosh! Sudah selesai!" Ucap Rion dan Gerald bersamaan
"Good Job! Stealth Wings One!" Gerald memuji Rion
"Yeah! You too Stealth Wings Two" Balas Rion memuji Gerald
To be continued