Sky Fighters

Sky Fighters
27. Stealth Wings!



Pembagian Tim Setiap Jet Fighter


Alvin Hansen x Athena Adelina (Flying Fox)


Gerald Davin x Karla Katherine (The Shadow)


Rion Anderson x Irene Jeanne (Dark Wings)


Francoise Richard x Karine Andromeda (Little Falcon)


Axel Rafael x Veronica Paulina (Night Hunter)


Malam hari pun tiba, seluruh personil Sky Fighter kembali ke dalam Jet Fighter untuk beristirahat, karena untuk saat ini berada di dalam Jet Fighter adalah pilihan yang tepat agar ketika terjadi sesuatu mereka dapat segera pergi dengan cepat


Entah kenapa, malam itu Irene tidak dapat tidur dengan nyenyak. Dirinya kembali kepikiran soal Rion, firasatnya mengatakan bahwa rekannya tersebut masih hidup, entah sedang bertahan diluar sana


"Ada apa Irene? Kau tidak dapat tidur?" Tanya Karine


"Ya, aku hanya teringat soal Rion" Jawab Irene


"Begitu ya, aku mengerti!" Ujar Karine mengangguk


Sementara itu di dalam Jet Fighter Flying Fox, Karla mendadak ingin buang air kecil, ia pun ditemani oleh Athena dan Axel


"Alvin, bisa aku keluar sebentar? Aku ingin buang air kecil" Pinta Karla


"Ok, tapi jangan lama-lama ya" Jawab Alvin seraya membuka kokpit Jet Fighter


"Jangan sendirian, aku akan menemanimu" Ujar Athena


"Aku ikut, aku akan mengawasi kalian berdua" Ucap Axel


"Terimakasih Axel, tapi kau jangan mengintip ya.. hihihi" Balas Athena memperingatkannya seraya tertawa kecil


"Ya gak mungkinlah! Ada-ada saja kau ini!" Ucap Axel tak terima


Mereka bertiga lalu turun dari kokpit dan mencari tempat untuk Karla agar nyaman dan aman ketika buang air kecil.


Beberapa menit kemudian, sampailah mereka di dekat aliran sungai yang cukup jauh dari Jet Fighter. Karla pun melaksanakan hajatnya, ditemani oleh Athena yang juga kebelet sebenarnya. Sementara itu, Axel mengambil posisi 100 meter dari mereka berdua


Setelah selesai, mereka bertiga hendak kembali ke Jet Fighter, namun tiba-tiba mereka diserang oleh 6 serigala yang jika dilihat sepertinya sudah bukan serigala normal pada umumnya, mata mereka terlihat merah menyala, sekujur tubuhnya juga tampak seperti terkoyak dan memiliki luka bakar


"****!" Axel mengumpat


Axel membawa senapan assault riffle dan pistol, sementara Karla dan Athena hanya membawa pistol saja


"Kita harus melenyapkan mereka segera!" Perintah Axel


Ketiganya menembaki para serigala itu dan memang cukup sulit untuk membunuhnya, namun pada akhirnya mereka berhasil mengalahkan para serigala tersebut. Lalu bergegas kembali menuju Jet Fighter


Sesampainya di dekat Jet Fighter, rupanya rekan-rekan mereka juga sibuk menghadapi sekumpulan serigala yang juga menyerang mereka


"Guys! Cepat masuk!" Perintah Alvin sementara teman-temannya menembaki para serigala yang mendekati Jet Fighter


Setelah berhasil menaiki Jet Fighter, mereka akhirnya kembali terbang untuk mencari tempat lain yang lebih aman


"Semuanya aman?" Tanya Alvin


"Aman jawab yang lainnya" Jawab yang lainnya


Tanpa mereka sadari, ada dua objek asing yang mengikuti mereka dari belakang, namun tidak terdeteksi oleh radar


"Guys, aku minta maaf karena membuat kalian menunggu terlalu lama" Ucap Karla meminta maaf


"Bukan salahmu, tenang saja" Ujar Veronica


"Btw, apa hanya ada 3 assault riffle di Jet Fighter mu ini Vin?" Tanya Axel


"Ya begitulah" Jawab Alvin singkat


"Sepertinya itu sudah cukup untuk persenjataan kita, lagipula di Jet Fighter milik Irene masih ada 2 assault riffle" Ucap Karine melalui saluran komunikasi


"Wah, sepertinya Rion selalu mempersiapkan semuanya dengan baik" Ujar Francoise pada Irene


"Ya, begitulah Rion, dia selalu membawa setidaknya senjata berjenis assault riffle buat berjaga-jaga jika ada misi di daratan" Ucap Irene seraya tersenyum


"Btw guys, apa ada yang merasa aneh dengan kejadian saat kita menembaki para serigala itu tadi?" Tanya Karine melalui alat komunikasi


"Hm? Apa maksudmu Karine?" Tanya balik Veronica melalui alat komunikasinya


"Jadi ketika kita sibuk menembaki para serigala itu, aku merasa bahwa ada orang lain yang membantu kita, namun mereka tidak terlihat" Jawab Karine menjelaskannya


"Ternyata yang merasakan hal itu, bukan hanya aku sendiri" Ucap Francoise yang membuat yang lainnya kebingungan


"Apa maksudmu Fran?" Tanya Alvin tak mengerti


"Tadi saat kita sibuk menembaki para serigala itu, ada dua serigala yang melompat ke arah kokpit kami, namun tiba-tiba saja kedua serigala itu tertembak dari arah yang berlawanan alias sang penembak berada tak jauh di depan kami" Jawab Francoise menjelaskannya seraya fokus dengan kemudinya


"Serius???" Tanya Veronica setengah tak percaya


"Apakah kau masih hidup Rion?" Batin Axel penuh harapan


BOOOOOOMMM DARRRRRRR


Terdengar sebuah ledakan yang cukup besar dari suatu tempat, seketika mereka semua yang berada di dalam Jet Fighter pun turut terkejut


"Apa itu?!" Gumam Veronica bertanya-tanya


"Athena, cepat periksa sumber suara ledakan barusan!" Pinta Alvin


"Okay!" Jawab Athena seraya mencari sumber suara ledakan tersebut melalui monitornya


Sementara itu, Francoise juga menyuruh Irene melakukan hal yang sama di Jet Fighter mereka


Dan betapa terkejutnya mereka, bahwa ada sosok monster yang mirip sekali dengan Rexcore yang telah mereka kalahkan sebelumnya. Monster tersebut berada di dekat kawah gunung berapi yang tak jauh dari bangkai Rexcore sebelumnya.


"Bagaimana? Apa yang harus kita lakukan sekarang?" Tanya Karine


"Entahlah, saat ini kita berada sekitar 55 km dari monster itu, kita bisa saja melarikan diri jika mau" Jawab Francoise


"Kita hanya perlu menunggu keputusan yang lainnya" Ujar Irene


"Alvin, bagaimana?" Tanya Karla


"Ada baiknya kita tidak menghadapi makhluk itu, karena akan sangat berbahaya, mengingat saat ini kita tidak unggul dari segi persenjataan" Jawab Alvin seraya memikirkan konsekuensi apabila nekat melawan monster tersebut


"Apa yang dikatakan oleh Alvin ada benarnya, tapi apakah membiarkan monster itu terus menerus adalah pilihan yang tepat? Dan mungkin suatu saat nanti monster itu bisa saja tiba-tiba menyerang kita" Ujar Axel menanggapi pendapat Alvin


"Jadi, apa yang harus kita lakukan sekarang?" Tanya Francoise yang mulai jenuh dengan obrolan ini


Disaat mereka sedang kebingungan dengan langkah apa yang harus diambil selanjutnya, kedua objek asing tak terlihat dan tak terdeteksi oleh radar hanya bisa mendengarkan pembicaraan dari para anggota SF tersebut


"Hei, Stealth Wings Two, apa yang harus kita lakukan sekarang?" Tanya seseorang yang berada di dalam objek asing tak terlihat tersebut


"Entahlah, Stealth Wings One, kita tunggu saja 10 menit lagi, mungkin ada sesuatu yang akan terjadi sebentar lagi" Jawab seseorang yang berada di dalam objek asing satunya lagi


To be continued