
NEVALION LIFE STORY
***FLASHBACK***
"Yasudah kalau begitu kamu di luar saja jangan masuk kelas."Ucap OSIS nya.
***FLASHBACK END***
"Baiklah kak saya akan menunggu di luar."Ucap Nevalion sembari berjalan keluar kelas.
Nevalion pun menunggu di balkon sekolah sembari melihat pemandangan yang indah.
Karena waktu yang di berikan untuk mengerjakan soal nya adalah 1 jam 30 menit, Nevalion pun ke ruang piket dan tiduran di bangku.
Nevalion hanya tidur selama 30 menit dia terbangun karena banyak anak OSIS perempuan yang sedang melihat Nevalion tidur di ruang piket.
Muka mereka tidak menunjukkan tanda-tanda kemarahan tetapi seperti mereka suka melihat wajah tampan Nevalion yang sedang tidur.
"Permisi kak kenapa ya kakak kakak sekalian pada melihat saya? apakah saya mempunyai kesalahan?"Ucap Nevalion menanyakan apakah dia mempunyai salah.
"Oh iya adek kamu punya salah yang sangat berat."Ucap salah satu anggota OSIS perempuan yang berada di depan Nevalion.
"Kalau boleh tau apa ya kak kesalahan saya? biar saya bisa memperbaiki nya."Ucap Nevalion menanyakan kesalahan apa yang dia perbuat.
"Kesalahan kamu adalah karena kamu terlalu ganteng jadi kakak kakak di sini sedang menikmati pemandangan yang indah, pemandangan indah itu adalah muka kamu adek."Ucap salah satu anggota OSIS.
"Hahhh, mengganggu saja kau Mahen, tidak bisakah kau untuk tidak menggangu kesenangan orang lain? yasudah lah ayo semuanya bubar."Ucap seorang wanita yang tadi berbicara kepada Nevalion.
"Terima kasih kak Mahen karena telah membantu saya keluar dari situasi tadi."Ucap Nevalion berterima kasih kepada Mahen.
"Yahh sebenarnya itu adalah salah kamu juga karena wajah mu yang terlalu tampan dan kamu adalah pria tertampan yang berada di SMP ini."Ucap Mahen.
"Kalau begitu saya pergi masuk ke kelas dulu ya kak?"Ucap Nevalion.
"Heyy sebentar kakak mau nanya, kenapa kamu ada di luar kelas? dan kamu masih sempat nya untuk tidur di ruang piket."Ucap Mahen yang aneh dengan apa yang terjadi.
"Karena saya sudah selesai dan saya di suruh menunggu di luar oleh kak Zahro."Ucap Nevalion menjawab pertanyaan Mahen.
"Benarkah? apakah kamu tidak berbohong?"Ucap Mahen yang tidak percaya dengan apa yang di katakan oleh Nevalion karena ini baru 30 menit sejak di mulai nya tes.
"Saya berkata dengan jujur kak Mahen kalau kakak tidak percaya tanya saja kepada kak Zahro."Ucap Nevalion menyarankan agar menanyakan kepada Zahro kalau dia tidak percaya.
"kalau begitu ayo kita tanya dia kalau kamu berbohong lihat saja nanti."Ucap Mahen sembari menarik tangan nya Nevalion menuju kelas yang sedang di awasi oleh Zahro.
"Heyy Zahro apakah benar dia sudah menyelesaikan tes nya?"Ucap Mahen menanyakan apakah Nevalion sudah menyelesaikan tes nya.
"Iya dia sudah menyelesaikan tes nya dan dia cuma butuh 10 menit untuk menyelesaikan soalnya." Ucap Zahro menjawab pertanyaan Mahen.
"Apa! 10 menit!? yang benar saja hey kamu apakah kamu menyelesaikan soalnya dengan asal asalan?"Ucap Mahen menanyakan pertanyaan yang sama yang di tanyakan oleh Zahro.