
Bab 3
Keesokan harinya Luvena bangun dan sadar dirinya tidur di tempat tidur dengan memeluk Madava Dan melihat Alvaro yang ketiduran di sofa dekat jendela. Luvena yang tak tega membangunkan Madava dan Alvaro pun diam diam ingin keluar dari kamar tersebut saat ia mendekati pintu Alvaro tiba-tiba terbangun dan bertanya "mau kemana kau" Luvena pun menjawab "aku ingin pergi ke kamar mandi " lalu karena mereka berdua tak ingin membangunkan Madava mereka keluar kamar dan Alvaro pun memanggil kepala pelayan untuk menyiapkan kamar tidur untuk Luvena di samping kamar Madava agar bila Madava sakit atau tiba-tiba mengalami trauma ia bisa langsung ke kamar Madava.
Sementara kamar luvena di siapkan oleh kepala pelayan Alvaro meminta luvena untuk tidur dan mandi di kamarnya untuk sementara karena kamar Alvaro pun berada di sebelah kanan kamar Madava dan kamar luvena akan berada di sebelah kiri kamar Madava.
Luvena pun mandi di kamar Alvaro. Beberapa menit kemudian setelah luvena selesai mandi dan ganti baju ia melihat Madava yang sudah bangun berlarian di koridor rumah dan di kejar oleh beberapa pelayan yang ingin Memandikannya. Luvena pun keluar dari kamar dan menangkap Madava lalu berkata "tertangkap! Ava kecil"
Ava adalah nama panggilan yang luvena buat untuk Madava. Para pelayan itu pun berkata "terimakasih nona telah menangkap tuan muda kecil, kami di minta oleh tuan untuk memandikan tuan muda kecil tapi tuan muda kecil malah lari dan tidak ingin mandi" Luvena pun menjawab "Ava kenapa kau tidak mau mandi apakah kau mau mandi bersamaku" Madava pun mengangguk. Luvena pun meminta bantuan pada para pelayan dan memandikan Madava bersama.
Di kamar mandi para pelayan menyiapkan peralatan mandi dan beberapa mainan yang biasanya di bawa mandi oleh Ava. Luvena pun mendudukkan Ava di bak mandi yang berisi air hangat, mainan dan banyak busa sabun. Luvena dan Madava pun main perang air di kamar mandi . Baju Luvena dan para pelayan pun basah kuyup di kamar mandi. Alvaro yang melihat mereka di depan pintu kamar mandi pun tersenyum.
setelah selesai memandikan ava luvena pun mengganti pakaiannya dan keluar dari kamar mandi lalu melihat Alvaro yang tertidur di kamar madava karena menunggu Luvena selesai memandikan ava. luvena yang sedang menggendong madava itu pun mengendap-endap keluar dari kamar tersebut.
saat hampir mendekati pintu Alvaro terbangun dan memanggil luvena, luvena pun menoleh ke belakang dan berkata "maaf, apa aku membangunkanmu? " Alvaro pun menjawab "tidak aku memang sudah akan bangun dan memanggil kalian ke ruang makan", luvena pun menjawab''baiklah mari kita makan!'' merekapun berjalan ke ruang makan bersama.
beberapa menit kemudian di ruang makan
para pelayan menghidangkan banyak makanan di atas meja. Luvena, Alvaro dan madava pun duduk di kursi yang ada di meja makan. Luvena pun menyuapi madava lalu Alvaro bertanya karena Luvena seorang dokter dia bertanya pada luvena tentang apa saja makanan yang tidak bisa di makan oleh madava, Luvena pun menjawab" sepertinya jika ava tidak memiliki alergi terhadap makanan dia bisa memakan apapun".lalu mereka mengobrol tentang penyembuhan madava sambil makan. para pelayan yang melihat keharmonisan mereka pun sangat bahagia karena selama ini Alvaro tidak pernah dekat pada perempuan mana pun kecuali ibunya dan mendiang kakak ipar nya.