XION

XION
BERTARUNG



Crassss........!!!


Sebuah serangan tiba-tiba membunuh puluhan zombie sekaligus dan terlihat serangan pisau es terus menyerang puluhan zombie yang mendekat ke arahnya nya.


[ Membunuh kelompok zombie mendapatkan 50 point']


[ Predator aktif : mendapatkan 50 point dan skil]


[ Kenaikan Level dapat dilihat di status]


STATUS]


NAMA : XION


UMUR : 16 TAHUN


JOB. : ALL


TITTLE. : Dark Monarch dan Ice Monarch


LEVEL : 7 (200/700)


HP. : 700


MP : UNLIMITED


[ STATISTIK]


POINT : 110


SKIL. :


Pasif. : spirit of Monarch , Recovery, 5× EXP, dark control, ice control, genius, regenerasi, master of weapons, master of martial art.


Aktif : Ice Monarch Dark Monarch


Penciptaan. Predator


?? ??


Aktif : Kecepatan


KUTUKAN : PEMALAS


[ SHOP]


[ PENYIMPANAN]


" Ternyata sangat sulit untuk naik level karena Exp yang sangat sedikit." ucap Xion


Saat sedang sibuk membunuh zombie, tiba tiba sebuah serangan hampir saja mengenai Xion.


" siapa...?" ucap Xion


setelah itu muncul 3 orang di balik gedung


" hahahaha..... serahkan semua barang bawaan mu" ucap salah satu dari mereka terlihat membawa sebuah katana.


sedangkan kedua lain terlihat membawa sebuah perisai dan seorang menggunakan sebuah jubah tebal.


" Ingin barang ku...?" tanya Xion dengan malas


" ya... bocah serahkan semuanya..." ucap tanker tersebut


" silahkan jika kalian mampu..." ucap Xion dengan malas meskipun sedikit tertarik karena pertama kalinya dia melawan orang yang terbangkitkan.


" Bola api...." ucap orang berjubah itu langsung menyerang Xion.


" Perisai Es ...." ucap Xion dengan malas bahkan menguap.


serangan tersebut berhasil di tahan dengan mudah. melihat itu kedua rekannya langsung bergegas ikut menyerang Xion.


melihat itu Xion menciptakan puluhan pisau es untuk menyerang kedua petarung jarak dekat itu.


" Barier....." ucap tanker itu yang mengarah kan perisainya kedepan dan seketika muncul sebuah perisai transparan menutupi ketiga orang itu.


" sekarang giliran ku bocah..." ucap pengguna katana itu yang kemudian mengambil posisi kuda kuda dan melesat ke arah Xion. Melihat itu, Xion menciptakan sebuah Ninjato dari es dan menahan serangan orang tersebut terjadi pertukaran puluhan serangan dari kedua orang tersebut yang kemudian orang tersebut terjatuh akibat serangan Xion yang terlihat sangat ahli akibat skil pasif miliknya.


orang tersebut kembali berdiri kemudian bersiap mengeluarkan skil miliknya


" Tarian pedang...." ucap orang tersebut dan kemudian bergerak dengan sangat cepat dan dalam sekejap melepaskan ratusan tebasan ke arah Xion.


" apa itu skill unik yang di miliki Doni...?" ucap tanker yang melihat skill rekannya nya itu.


sedangkan Xion menciptakan puluhan perisai Es untuk menahan semua serangan itu namun, semua perisai Es itu hancur bersamaan dengan selesai nya skil pedang itu.


Mage yang melihat peluang itu kemudian mengeluarkan skill miliknya untuk menyerang Xion.


" letusan bola api...." ucap mage itu kemudian muncul puluhan bola api yang terbang ke arah Xion melihat itu Xion dalam sekejap menciptakan puluhan pisau es untuk menahan serangan bola api itu.


Melihat itu ketiga orang itu menjadi panik karena semua skil mereka tidak ada yang bisa membunuh Xion dan hanya luka kecil yang di dapatkan nya sedangkan ketiga orang itu mulai kelelahan dan ke habisan mana.


" Baiklah saatnya menyelesaikan ini.." ucap Xion yang kemudian menciptakan rantai es dan mengikat ketiga orang tersebut kemudian Xion juga menciptakan puluhan pisau es yang di lesatkan ke arah mereka.


ketiga orang itu mulai panik namun, dengan bantuan mage ber elemen api itu, rantai es yang melilit tanker berhasil di lelehkan yang membuat tanker itu dengan segera menggunakan skil perlindungan nya.


[ kecepatan aktif] Xion kemudian bergerak sangat cepat dengan Ninjato es di kedua tangan nya dan dalam sekejap berhasil membunuh ketiga orang tersebut.