Strongest Alchemist System

Strongest Alchemist System
Perasaan Apa Ini !!?



Tidak lama setelah Li Chen berpisah dengan Sekte Pedang Matahari, dia berencana untuk mencari penginapan terlebih dulu


tetapi dia malah tersesat dan berakhir di sebuah pasar. Pasar tersebut terdapat pedagang yang menjual berbagai macam seperti senjata (tingkat rendah), pil (biasa/umum), tanaman obat, dan lainnya


'Dimana aku sekarang? kenapa aku tidak menemukan satupun penginapan!' batin Li Chen


(Ding! tuan sekarang berada di pasar yang menjual berbagai macam hal)


'kenapa aku harus ke pasar jika asku sudah mempunyai system'


(Ding! system berterimakasih pada tuan, tetapi ada beberapa barang yang tiada di shop system, seperti batu yang pedagang yang disana)


Li Chen melirik ke arah pedagang yang system sebutkan dan melihat pedagang itu hanya menjual batu batuan dan tidak ada satupun yang membelinya


'Dia menjual batu batuan? '


(Ding! itu tidak sepenuhnya benar tuan, dari sudut pandang tuan memang itu hanya sebuah batu tapi dari pandangan system itu adalah harta karun yang langka)


'Hooo~ Harta karun yang langka ya'


Li Chen dengan segera menghampiri pedagang yang sedang menjual batu itu dan melihat lihat batunya


"Selamat Datang tuan, apa tuan tertarik dengan batu batuan ini?, batu batu ini saya sampai bertarung dengan raja neraka untuk mendapatkannya... jika ada yang membuat tuan tertarik silahkan~" ucap pedagang


'Cih, melawan raja neraka~ aku saja kau belum lawan ada hati untuk lawan raja neraka! 'batin Li Chen kesal dengan omong kosong pedagang itu


Karena Li Chen tidak ingin berlama lama dia langsung saja meminta system untuk menunjukkan batu yang berisi harta karun itu


'system batu yang mana yang mempunyai harta karun itu! '


(Ding! batu yang di sebelah kanan dan berwarna ke biru biruan tuan)


"Aku ingin membeli batu ini, berapa harganya"


"Hoho~ tuan mempunyai mata yang bagus! ini adalah batu yang paling susah saya dapatkan... saya sampai ~"


"sudah hentikan omong kosongnya dan beri tahu aku harganya! "


"batu ini harganya 10 gold/emas tuan"


Li Chen pun dengan segera memberikan sekantong emas yang berisi 100 emas didalamnya


"simpanlah kembaliannya"


"tuan sangat rendah hati, Terimakasih tuan~"


Setelah membeli batu tersebut Li Chen hendak berjalan pergi tetapi dia di hentikan oleh suara seorang perempuan dari belakangnya


"Hey berhenti! aku yang akan membeli batu itu!"


Li Chen yang penasaran siapa yang berani menyuruhnya berhenti dan menoleh untuk melihat orang itu


Li Chen melihat seorang perempuan yang memakai cadar menutupi wajahnya sedang melirik ke arahnya


"Cepat serahkan batu itu, aku yang akan membelinya! " ucap perempuan itu


"hee~ kau ingin aku mengembalikan apa yang sudah aku beli? apa kepalu sehat? "


Li Chen pun mengukur kultivasi perempuan yang sedang meliriknya itu


'Hanya tingkatan golden core menengah berani sekalk dia! ' batin Li Chen


Perempuan itu sangat kesal dengan jawaban Li Chen dan beralih pada pedagang yang menjual batu itu


"Hey pedagang, berapa harga yang dia beri untuk membeli batu itu! aku akan membelinya dua kali lipat"


"D.. dia membeli batu itu dengan harga 100 emas nyonya"


Jderr


Perempuan itu seperti tersambar petir mendengar jawaban dari pedagang itu


"BATU APA YANG HARGANYA SAMPAI 100 EMAS HA! "


"hey nyonya, Apa kau ingin membayarnya dua kali lipat nyonya~" ucap Li Chen mengejek ejeknya


Perempuan itu sangat kesal karena telah di permainkan oleh Li Chen dan merasa tidak menerimanya


"Tunggu saja kau, kau akan merasakan akibatnya nanti! " ucap perempuan itu


Dengan sekejap Li Chen menghilang dari pandangan perempuan itu dan muncul tepat di depan wajahnya


"Apa kau sedang mengancamku? " balas Li Chen sambil menarik dagu perempuan itu ke atas dengan jari telunjuknya supaya lebih dekat dengan wajah Li Chen


Di balik cadar itu, muka perempuan itu memerah dan langsung mendorong Li Chen kebelakang


"Tung.. tunggu saja kau! " balas perempuan itu dan berjalan pergi dengan cepat


Li Chen melihat perempuan itu yang sudah menjauh dan semakin menjauh darinya langsung merasakan hal yang aneh pada tubuhnya


Jantungnya berdenyut dengan kencang. Ketika Li Chen menyadarinya, dia merasa sangat asing dengan fenomena tersebut


'Perasaan apa ini? ada apa denganku?, kenapa jantungku berdenyut dengan cepat! ' batin Li Chen


Li Chen kemudian mengingat kembali kelakuannya ketika menarik dagu perempuan itu dan membuat wajah mereka berdua menjadi sangat dekat


"Ada apa denganku ini~" gumam Li Chen sambil memalingkan wajahnya yang tiba tiba memerah


Li Chen pun dengan segera pergi dari tempat itu dan mencari tempat penginapan


...


setelah lama mencari dan akhirnya menjumpai juga tempat penginapan dengan bantuan dari pedagang yang menunjukkan lokasinya. Li Chen lupa jika dia mempunyai system yang dapat membantunya mencari lokasi penginapan


"Akhirnya, penginapan! "gumam Li Chen dan membaca papan tanda di dibangunan itu


"Penginapan Bagau Hitam" ucap Li Chen lalu berjalan masuk kedalam penginapan tersebut


kring kring


"Selamat Datang! "


Li Chen disambut oleh seorang laki laki yang berumur sekitar 30 tahunan dengan ramah


"Aku ingin menginap disini sebulan ya"


"Apa tuan ingin sekali dengan makanannya tuan? "


"boleh juga"


"Baiklah, semuanya menjadi 5 emas dan 3 perak tuan"


Li Chen pun mengeluarkan sekantong emas berisi 10 didalamnya dan memberikannya padanya


"Tuan.. sepertinya ada membayarnya berlebihan! "


"Ambil saja kembaliannya, anggap saja tips karena menyambutku dengan ramah" balas Li Chen lembut


"Ahh iya tuan... perkenalkan nama ku Fan Shu pemilik penginapan ini, jika ada sesuatu yang tuan inginkan beritahu saja aku"


"Namaku Li Chen, Baiklah "


Li Chen pun kemudian pergi ke kamar penginapannya dan mulai merebahkan diri di tempat tidur yang sudah di sediakan


"Ahhh~ enaknya kapan terakhir kali aku tidur di tempat yang lembut seperti ini~" gumam Li Chen


B E R S A M B U N G


Maaf ya Up nya telat 🙏


Sebagi gantinya, Author besok Upnya akan 2 chapter


Like dan komen kalau se7😶


Favorite dan follow juga ya hehehe♥