ABOUT US - ME, YOU, HIM & US

ABOUT US - ME, YOU, HIM & US
Ep.16 MEMBICARAKAN PERJODOHAN



Berpindah cerita menuju kediaman rumah Fira, di sini kita melihat kalau ayahnya Fira menelpon papanya Cecep, papinya Reynold, daddy nya Ken, papanya Devani dan juga papanya Naya, ayahnya Fira ingin mengundang para sahabatnya untuk datang ke rumah dan mengobrol tentang perjodohan anak-anaknya tersebut.


Akhirnya semua sahabat ayahnya Fira telah sampai di rumahnya, dan ayahnya Fira mempersilahkan mereka masuk menuju ruangan pribadi ayahnya Fira untuk membicarakan tentang perjodohan anak-anak mereka tersebut, dan tidak lupa ayahnya Fira menyuruh istrinya membuatkan minuman untuk para sahabat-sahabatnya itu. Setelah mamanya Fira menyeduhkan minuman untuk semua sahabat-sahabat suaminya tersebut, mamanya Fira langsung keluar dari ruangan pribadi suaminya itu, mamanya Fira tidak ingin ikut campur tentang perjodohan yang sudah di rencanakan suaminya dan juga para sahabat-sahabatnya itu.


Setelah itu tanpa basa-basi mereka pun membahas soal perjodohan anak-anaknya dan yang paling pertama membuka cerita percakapan ini adalah Papanya Naya dan iya berkata :


"Papa Naya, abang-abang ku semua nya, saya ingin menyampaikan sesuatu, bahwasalnya Naya anak saya tidak mau di jodohkan oleh Cecep, dan saya terkejut saat mendengar curhatan hati anak saya Naya, bahwa sebenarnya dirinya menyukai Ken.


( Sahut langsung Papanya Devani )


"Papa Devani, begitu juga dengan anak ku Devani rupanya dirinya tidak menyukai Reynold tetapi malah menyukai Cecep.


"Papi Reynold, saya juga ingin menyampaikan sesuatu, kalau saya lihat-lihat Reynold anak saya sepertinya suka dengan Fira, karena saya pernah melihat wallpaper komputer Reynold, saya melihat itu adalah foto Fira yang menjadi wallpaper nya, walaupun Reynold tidak pernah berbicara terus terang kepada saya, tetapi saya yakin dan pasti, kalau anak saya Reynold sebenarnya tertarik dengan Fira bukan dengan Devani


"Daddy Ken, berarti ada 2 pria yang menyukai Fira yaitu anak saya Ken juga Reynold anak bang Mahendra, saya tau betul kalau Ken sangat luar biasa menyukai Fira, tetapi saya jadi bingung bagaimana dengan anak mas Nasir yaitu Naya yang ternyata menyukai Ken anak saya


Akhirnya ayahnya Fira berpikir sejenak dan mencari solusi tentang hal ini, dan beberapa menit kemudian ayahnya Fira pun mendapatkan solusinya, ayahnya Fira menegaskan tidak ada perubahan pasangan yang sudah membuat keputusan, bahwasalnya harus tetap ke planning awal, menurut ayahnya Fira perjodohan itu sudah pas sekali pada pasangannya masing-masing yaitu Cecep dan Naya juga, Reynold dan Devani dan terakhir Fira dengan Ken.


Ayahnya Fira juga berkata, karena anak-anak mereka masih terlalu muda, maka mereka belum memahami mana yang sebenarnya paling cocok dan pas untuk mereka, biarkan saja kita tetap kepada perjanjian planning awal, dan kita lihat kelanjutan perkembangan nya kedepannya, tetapi kalau seandainya apa yang kita sudah impikan tentang anak-anak kita akhirnya mereka tidak berjodoh satu sama lain, maka kita harus mengalah dan tidak harus memaksa mereka, karena jodoh yang paling terbaik adalah saat Tuhan yang pilihkan.


Karena ayahnya Fira adalah yang paling usianya lebih tua dibandingkan yang lainnya, maka mereka pun mengikuti dan mendengarkan keputusan ayah Fira tersebut, karena ayahnya Fira berfikir, kita menjodohkan anak-anak kita bukan dengan sembarangan, tetapi kita mengetahui dan melihat siapa pasangan yang cocok untuk jadi pasangan anak-anak kita, pilihan ini bukan lah asal-asalan, asal cocok saja, tetapi mereka sudah mempertimbangkan ini sejak lama.


Sesudah selesai berdiskusi di ruangan pribadi rumah ayah Fira, maka setelah itu sahabat-sahabat ayahnya Fira pun balik pamit pulang dan ada juga yang ingin balik ke kantor, karena masih ada pekerjaan.


Sesudah melihat para sahabatnya kembali ke rumah dan ada juga yang balik ke kantor lagi, ayahnya Fira berbicara dalam hatinya.


" apapun yang terjadi Fira harus bersama Ken, karena hanya Ken yang cocok untuk Fira, bukan saya tidak menyukai Reynold bersama Fira, tetapi dari karakter Reynold dan juga karakter Fira, mereka berdua tidak cocok untuk menjadi sepasang kekasih melainkan cocok menjadi sahabat sejati ".


Ayah Fira sangat lah yakin, seandainya kalau Fira bersama Ken Kelak, pastinya hidup Fira akan bahagia dan tersenyum selalu.


BERSAMBUNG