
Setelah Fira mendapatkan dress yang cocok untuk dipakainya malam ini dan juga dibantu oleh sang mama memilihkan dress untuk dirinya, setelah itu sang mama pun turun kembali ke lantai 1 kembali menonton TV.
Fira pun berdandan dengan amat sangat cantik, setelah itu tidak lama kemudian Reynold menelepon Fira langsung ke Hp Fira, dan berbicara :
"Reynold, Sayang... Apakah kamu sudah siap?
"Fira, Sedikit lagi siap sayang, oh iya sayang kenapa kamu tidak chatting dari Facebook aja, malah telepon langsung ke Hp saya.
"Reynold, iya saya tau kalau sayang pasti lagi dandan sekarang, dan kalau saya chatting pasti sayang lama balas nya nanti.. Hati saya udah enggak sabar ingin dinner dan jalan-jalan berduaan sama kamu sayang.
"Fira, sekarang jam sudah 7:29 malam, ya sudah sayang langsung saja lah ke sini ke rumah jemput saya.
Tapi sayang ingat, jangan sampai sayang salah bicara sama ayah nanti, masih ingat kan rencana saya tadi yang saya bicarakan ke sayang!!!
"Reynold, ok sayang 10 menit lagi saya akan on the way ke rumah kamu, iya iya sayangku saya tau kok sayang, saya pastikan ayah kamu tidak akan curiga dan semua berjalan lancar.
"Fira, Good... Ok lah saya tutup telepon nya ya sayang, see you
"Reynold, Ok sayang, see you too
18 menit kemudian Reynold pun sampai di kediaman rumah Fira, dan Reynold pun memarkirkan mobilnya di depan halaman rumah Fira setelah itu Reynold pun melihat ayahnya Fira juga ada di depan halaman rumah.
Dan nasib baiknya ayahnya Fira tidak bertanya apapun hanya saja menyuruh Reynold untuk mengantar Fira balik tepat jam 11 malam dan sang ayah juga menugaskan Reynold untuk mengawasi Fira dari kejauhan saat Fira bersama pak Kevin, dan juga sang ayah berbicara mengingatkan ke pada Reynold sekali lagi, bahwa sang ayah tidak ingin Fira balik lewat dari jam 11 malam. Dengan yakin Reynold pun memastikan kepada ayah Fira kalau Fira akan tepat waktu balik ke rumah dan Reynold akan mengantarnya kembali Fira tepat jam 11.00 malam dan Reynold pun menyuruh ayahnya Fira untuk percayakan semuanya kepada dirinya, juga jangan terlalu khawatir.
Setelah selesai berbincang dengan ayahnya Fira, setelah itu ayahnya Fira memanggil mamanya Fira dan menyuruh Istrinya untuk membuatkan minum untuk Reynold dan juga untuk memanggil Fira dan memberi tahu Fira kalau Reynold sudah datang untuk menjemputnya.
Dengan nada lembut Reynold menolak untuk dibuatkan minum karena udah mau jam 08.00 malam takutnya nanti telat ke restoran tersebut, dan takut juga nanti pulangnya jadi kemalaman.
Karena Reynold tidak ingin dibuatkan minum, mamanya Fira pun pergi ke lantai 2 untuk memberitahu Fira bahwasalnya Reynold sudah ada di bawah.
Tok tok tok ( Mama Fira mengetuk pintu kamar Fira )
"Mama Fira, Fir...Fir... buka pintu sayang
"Fira, iya kenapa maa???
"Mama Fira, Reynold udah sampai tu sekarang ada di bawah di depan halaman rumah, duduk di bangku teras bersama ayah, Fira sudah siap belum?
"Fira, iyaa ma, ini udah kok
Mama Fira pun melihat dandanan anak kesayangannya itu, melihatnya dari atas ke bawah dari bawah ke atas dan berbicara :
"Mama Fira, Ya ampun sayang... Cantik sekali anak mama
"Fira, yang bener ma...!!!
"Mama Fira, iya sayang, pasti pak Kevin akan pangling lihat kamu sayang, ya udah turun Reynold udah tungguin Fira itu
"Fira, ok ma...
Fira pun turun untuk bertemu dengan Reynold setelah Fira turun dan memanggil Reynold dan berkata " yuk Rey gue udah siap "
sambil melihat ke samping Reynold melihat Fira yang amat sangat cantik Reynold pun terkesima dan pangling melihat kecantikan Fira dan tidak bisa berbicara sepatah kata pun hanya takjub melihat kecantikan Fira.
setelah itu Fira pun berpamitan dan menyalami ayah dan mamanya begitu juga Reynold berpamitan juga kepada mama dan ayahnya Fira.
Akhirnya mereka pun jalan menuju ke restoran yang sudah dipesan oleh Reynold spesial untuk mereka dinner berdua, tampak bahagia dari raut wajah mereka berdua karena bisa dinner dan jalan-jalan berdua di malam ini, Reynold pun terus memuji kecantikan Fira yang sangat luar biasa yang membuat Reynold makin jatuh cinta kepadanya.
Setelah selesai makan malam romantis, Reynold pun setelah itu mengajak Fira ke taman Cinta.
Sesudah sampai di taman Cinta Reynold memarkirkan mobilnya di dekat yang sunyi, di dalam mobil, Reynold yang terus memandangi Fira tanpa berkedip sedikitpun, tanpa basa basi Reynold terus mencium Fira di dalam mobil tersebut dengan sangat mesra, Fira pun sangat bahagia di malam itu, Reynold pun mengajak Fira keluar dari mobil untuk berkeliling di taman Cinta tersebut.
Karna asiknya keliling taman sambil memakan ice cream yang sebelumnya sudah di beli Reynold, tidak terasa waktu pun berjalan begitu cepat, waktu sudah menuju ke angka 10:18 malam, karena Reynold sudah berjanji kepada ayah Fira untuk menghantar Fira balik tepat waktu, akhirnya Reynold pun mengajak Fira kembali dan balik ke rumah.
BERSAMBUNG