DATING WITH IDOL

DATING WITH IDOL
PERKENALAN



Hayyy namaku Tanaya Anastasya, aku seorang mahasiswi di Universitas ternama di Korea. aku berumur 19 tahun dan saat ini sedang menempuh pendidikan semester 2 di salah satu Universitas terkenal di Korea.


Jangan di tanya bagaimana aku bisa mengeyam pendidikan disini. sudah tentu jelas karena beasiswa yang aku dapat dengan susah payah. aku bukan termasuk siswa pintar. tapi berkat kerja keras dan ketekunan ku akhirnya aku bisa berada di negara yang ingin ku kunjungi. dan disini lah aku sekarang.


Selain aku seorang mahasiswi aku juga seorang fansgirl. Yaa tujuan ku untuk kuliah di korea karena aku ingin lebih dekat dengan bias ku sendiri. Tidak semudah dalam mengucapkan ternyata walaupun satu negara dengan bias sendiri ternyata untuk hanya berpapasan saja  sangat susah kulakukan.


Sehingga keseharian ku selain menjadi mahasiswi aku juga kerja


Part time. Tentu tidak mudah buatku menjalani hidup di negara maju seperti korea. Selain biaya hidup yang mahal aku pun harus ekstra bekerja keras untuk memenuhi kebutuhan ku dan biaya pendidikan ku.


Ngomong ngomong aku hidup mandiri di negara orang. Semua aku lakulan sendiri. Aku hanya punya satu sahabat gila yang bernama AUREL yang selama ini selalu menentang ku saat aku sedang bucin dengan bias ku sendiri.


Dia bilang itu hanya buang buang waktu. Dan dia juga bilang kalau lama lama aku bisa gila karena selalu berhayal bahwa bias ku adalah pacarku.


Kadar iri sahabatku memang tinggi. Mentang mentang aku jomblo akut dan dia punya pacar seenaknya saja dia mengataiku. Apa dia tidak pernah tau istilah bahwa UCAPAN ADALAH DOA. 


Meskipun begitu , berkat aku mengidolakan mereka dan menjadikan salah satu membernya bias ku. Aku mempunyai semangat juang yang tinggi guna mengejar impian ku , dan sekarang impian ku tercapai. aku berkuliah di universitas ternama dan yang paling penting aku tinggal di negara dimana bias ku tinggal.


Aku tau bagi sebagian orang yang tidak menyukai apa yang menjadi hobi ku. mereka seakan memandang sebelah mata. tapi untuk ku sendiri yang hidup sebatang kara di negri orang. mereka membuat ku termotivasi dan berkat mereka juga selera ku memilih pasangan semakin tinggi.


tidak menutup kemungkinan jika suatu saat aku mempunyai pasangan setidaknya aku ingin yang benar benar sesuai tipe ku , minimal biasku sendiri. Boleh juga ,, hi hi hi hi.


konyol juga memang tapi siapa yang tau bukan ? karena selama ini tuhan selalu berbaik hati pada ku. bagaimana tidak ? aku yang hidup sebatang kara ini bisa lanjutkan pendidikan ku . hidup di negara orang secara mandiri dan aku bisa lebih dekat dengan pacar hayalan ku.


Dan dari sinilah aku akan bercerita tentang kehidupan ku , kisah percintaan ku dan lika liku perjalanan bagaimana aku bisa sampai di negri orang dan mewujudkan apa yang menjadi impian ku.


Cukup perkenalan sampai disni yaa.. Karena mulai sekarang aku akan menceritakan kisah ku yang berawal berhayal dan sekarang menjadi kenyataan.