A Parasite Called Ascaris

A Parasite Called Ascaris
Berkemah 3



"Ughh penglihatan ku kabur dan kepalaku sangat pusing"ucapku yang berusaha berdiri kembali.


Namun saat aku berdiri salah satu kaki laba laba yang lebih kecil itu menghantam pinggangku dan akupun terpental jauh setidaknya 5 sampai 6 meter dan itu membuat zirahku.


"I-ini lebih susah dari yang kubayangkan apa yang harus kulakukan sekarang parasit"ucapku.


namun parasit itu tidak menjawabku aku sudah berkali kali memanggilnya"oi apakah kau mendengar ku? oi parasit jawab apa yang harus kulakukan" ucapku namun tetap saja tidak ada jawaban darinya.


"sialan apa yang harus kulakukan saat ini aku belum mau mati soalnya film bajak laut topi jerami belum tamat"


tiba tiba serigala itu menemukan ku dan dia menyerang ku dengan kaki laba labanya yang lebih besar setidaknya berukuran 15 meter"bahaya apa yang harus aku lakukan"ucapku aku pun langsung membayangkan perisai dan itu berhasil menahan kaki laba laba 15 meter tersebut.


"wah aku berhasil"ucapku namun setelah itu dua kaki laba laba yang lebih kecil menyerangku di kanan dan kiri


" a-apa.." ucapku namun setelah itu muncul daging yang berubah menjadi tajam dipunggung ku dan itu berhasil menahan dua kaki laba laba itu.


"sekarang tusuk kepalanya" ucap parasit itu yang tiba tiba berbicara kepadaku.


"akhirnya kamu berbicara darimana saja kamu" ucapku


"sudah jangan banyak berbicara,kamu ubah dagingmu menjadi benda tajam lagi namun kali ini dari punggungmu lagi dibagian bawah,dari tubuhmu aku hanya punya kendali memanipulasi daging dibelakang mu dan itu terletak dibagian punggungmu bagian atas sementara kamu bisa mengendalikan punggung bagian bawah"balasnya.


"b-baiklah"ucapku


aku pun berhasil mengeluarkannya dan segera menusuk kepala dan jantung serigala itu.dan setelah itu serigala itu pun mati dan kaki laba labanya perlahan-lahan menghilang.begitu juga zirah ku yang kembali masuk/berubah menjadi kulit manusia pada umumnya.


"sayang sekali parasit itu,dia sangat kuat karena dia bisa membuat kita berpindah kedunianya dan didunianya dia bisa mengubah realita sesukanya namun karena inangnya tidak begitu kuat tidak pintar serta susah diajak kerjasama jika bukan dengan sesama jenisnya itu membuatnya dia bisa kalahkan dengan mudah, "ucap parasit itu.


"o- oi kita saja hampir mati dibuatnya namun kau masih bilang itu mudah?"balasku.


"itu karena kaunya saja yang kurang berpengalaman dalam bertarung dan juga jangan panggil aku parasit aku mempunyai nama yaitu vterymphodisix ascaris tapi sebaiknya kamu memanggilku ascaris dan hanya sekedar info jika kita menemui yang seperti tadi yang bisa melakukan berpindah dimensi kita hanya perlu mengalahkannya dengan cara itulah kita bisa kembali ke dunia asli,namun parasit yang mempuyai kemampuan seperti itu jarang ditemukan"balasnya.


"o-oh baiklah.... tapi aku ingin bertanya darimana asal mu mengapa kalian jatuh kebumi?"balasku namun setelah itu dia tidak menjawabnya aku juga tidak tau mengapa dan tiba tiba saki memanggilku.


"oi kamu beneran buang air kecil kah? kenapa lama sekali?"ucapnya.


"i-iya aku segera kesana "balasku.


kita berdua pun balik ke kemah dan saat kita kesana semua sudah pada tidur api unggun pun sudah mati karena kami juga sudah kelelahan kami pun segera tidur.


dan keesokan harinya pun tiba kami pun bangun dan langsung makan dipagi hariĀ  setelah itu.


"baikah anak anak sekarang kita akan mengadakan lomba-lomba yang akan membuat kalian lebih bersemangat baiklah pak silahkan memberitahu kegiatan apa saja yang akan diadakan dan jangan lupa perkenalkan diri bapak"ucap guruku.


"i-iya bu sayang m-maksud saya bu guru, perkenalkan nama saya adalah mijutsuji kontuki panggil bapak mr.robert jika kalian mau dan jika para anak perempuan disini ingin meminta nomor telepon bapak silahkan bilang saja kepada bapak okay?"ucap pak Robert.


"bapak ini sudah tua,gendut ,genit kepada wanita pula kenapa tidak mati saja?"ucap saki kepadaku.


"baiklah kegiatan yang kita lakukan adalah: tarik tambang,lomba mencari stiker di hutan ini, menari untuk perempuan mwehehehe,dan yang terakhir adalah lomba mencari jalan pulang dimalam hari. untuk setiap perlombaan akan diberikan lebih detailnya saat perlombaan tersebut ingin dimulai.dan ketika kalian memenangkan semua lomba tersebut kalian akan diberi ucapan selamat dan medali."ucap pak robert kepada semua murid.


"baiklah semua kita akan menjalani kegiatan pertama yaitu tarik tambang,untuk kepada ketua regu kalian akan diberikan 3 menit untuk berdiskusi kepada regu kalian." ucap bu guru.


semuanya pun berdikusi kepada regunya masing masing.


"baiklah semuanya sebenarnya tidak ada yang perlu kita diskusikan,karena tarik tambang hanya perlu beradu kekuatan dan kerja sama..oh iya aku lupa kerja samanya kita semua harus kompak dalam menariknya aku akan memberi aba-abanya" ucapk ketua regu yang berada di regu ku.


"apa aba-abanya?"ucap saki.


"aba-abanya sangat sederhana ketika hitungan 3,,,,2,,,1,, Tarik disitu kalian tarik dan disitulah kita harus beradu kekuatan fisik namun sepertinya kita tidak mungkin menang karena Gojuro tidak ada di regu kita tapi kita harus memaksimalkan berada di posisi 2 atau 3 sebagai regu elang kita harus bermain pintar" ucap ketua regu.


semua yang berada di reguku pun sangat bersemangat bahkan semuanya malah ingin mengambil posisi 1.


"baiklah regu elang kalian akan melawan regu badak"ucap bu guru.


semua pun mengambil tali tambang dan bersiap untuk tarik menarik.


"Teman-teman ingat kita harus menariknya bersama-sama"ucap ketua regu


"3.....2....1..... Mulai"ucap buguru dan perlombaan segera dimulai


["heeee ini mungkin tidak akan sulit secara aku mempunyai kekuatan yang tidak dimiliki manusia biasa"] ucapku didalam hati/pikiran ku.


kelompok badak pun menarik sekuat tenaga tapi karena ku kelompok badak pun udah dikalahkan"wow ternyata kelompok elang sangat kuat dari yang ibu bayangkan ya"ucap bu guruku dengan senang kemudian acara dilanjut dengan regu banteng yang ketua regunya adalah gojuro dan belalang sembah yang ketua regunya adalah futoshi dan dimenangkan oleh regu singa.


dan setelah semua kerja keras kami kami pun melawan regu singa untuk menentukan siapa pemenangnya.


"wah kerja bagus semuanya mungkin di ronde ini kita akan kalah tapi tidak ada salahnya kita bekerja keras kan?"ucap ketua regu .


"3.....2....1.... Mulai"kita pun memulai pertandingannya aku pun menarik tambangnya dengan kekuatanku namun anehnya kali ini kekuatanku ada yang bisa mengimbanginya ["o-oi ini tidak normal aku sudah memakai kekuatanku loh apakah ada yang sama sepertiku regu singa?"]. ucapku didalam pikiranku. dan kita tarik tarikan sangat sengit disana aku pun sampai harus menggunakan kekuatan dikaki ku"tidak salah lagi memang ada yang sama sepertiku di regu singa [''apakah itu gojuro tapi tidak mungkin wajahnya saja sudah sangat berkeringat"] ucapku didalam pikiran ku.


["tidak ada cara lain aku harus sengaja menyerah jika dilanjut mungkin salah satu dari regu singa akan mengetahuiku'] ucapku didalam pikiran ku.


aku pun melepaskannya dan regu ku pun kalah namun disisi lain mereka terlihat sangat bahagia karena tadi sangat sengit.


.


.


.


.